Here We Go! Golden Boy 2020, Erling Haaland

Here We Go! Golden Boy 2020, Erling Haaland
Erlin Haaland (c) DFL

Bola.net - Pemenang penghargaan Golden Boy 2020 diklaim sudah ditetapkan. Dia adalah striker 20 tahun Borussia Dortmund dan Norwegia, Erling Braut Haaland.

Haaland diklaim mengalahkan beberapa kandidat lainnya. Termasuk di antaranya adalah sang rekan setim Jadon Sancho, dan pemuda sensasional Ansu Fati dari Barcelona.

Klaim ini dilontarkan oleh Fabrizio Romano, jurnalis Italia terpercaya yang terkenal dengan tagline "here we go."

Ajang penghargaan untuk pemain-pemain di bawah 21 tahun yang bermain di liga-liga top Eropa ini diselenggarakan oleh surat kabar terkemuka Italia, Tuttosport, sejak 2003. Pemenang-pemenang sebelumnya meliputi Paul Pogba (2013), Kylian Mbappe (2017), dan Joao Felix (2019).

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Mesin Gol

Haaland mencetak total 44 gol di semua kompetisi musim lalu. Dari 44 gol itu, 16 di antaranya dia cetak dalam 18 penampilan setelah pindah dari Salzburg ke Dortmund di tengah musim.

Musim ini, dia telah mencetak 11 gol dalam 11 penampilan untuk Dortmund. Itu termasuk empat gol dalam tiga penampilan di Liga Champions.

Haaland juga telah mengemas enam gol hanya dalam tujuh penampilan untuk tim nasional Norwegia.

2 dari 2 halaman

Pemain Dortmund Kedua

Haaland bakal menjadi pemain Dortmund kedua yang pernah meraih penghargaan ini. Yang pertama adalah Mario Gotze di edisi 2011.

Haaland juga bakal menjadi pemain Norwegia pertama yang memenanginya.

Itu akan membuat Norwegia sejajar dengan Italia (Mario Balotelli, 2010) dan Jerman (Gotze, 2011). Belanda, Inggris, Argentina, Spanyol, Brasil, dan Portugal sejauh ini masing-masing telah menang dua kali.

Sementara itu, Prancis masih menjadi negara dengan pemenang Golden Boy terbanyak, yakni tiga kali di edisi 2013 (Pogba), 2015 (Anthony Martial), dan 2017 (Mbappe).

Sumber: Fabrizio Romano