Hati-Hati Juventus, Lyon Kini Sudah Kembali Diperkuat Memphis Depay

Hati-Hati Juventus, Lyon Kini Sudah Kembali Diperkuat Memphis Depay
Selebrasi Memphis Depay usai Lyon pastikan lolos ke 16 besar Liga Champions 2019-2020. (c) AP Photo

Bola.net - Juventus patut waspada dalam laga leg kedua 16 besar Liga Champions versus Lyon karena sang lawan sudah bisa kembali memainkan sang bintang, Memphis Depay.

Depay sempat absen sejak pertengahan Desember lalu akibat cedera ACL. Ia baru comeback dalam laga final Coupe de la Ligue versus PSG pekan lalu.

Depay pun kini berharap pelatih Rudi Garcia menurunkannya sebagai starter kala Lyon mencoba mengamankan keunggulan agregat 1-0 di kandang Juventus, Sabtu (8/8/2020) dini hari WIB.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Kepercayaan Diri Memphis Depay

Memphis Depay merasa cukup percaya diri menatap laga ini. Pasalnya, ia mengaku kondisinya sudah berada dalam level bagus.

"Saya absen cukup lama karena cedera, tetapi kini saya kemb, saya sudah bermain dalam beberapa laga dan saya rasa saya berada dalam kondisi bagus," ujar Depay seperti dikutip Football Italia.

"Ini merupakan laga yang spesial, pastinya berbeda dari lainnya. Kami masih mencoba membiasakan diri bermain tanpa fans, tetapi kami melakukannya dengan bagus," imbuhnya.

2 dari 2 halaman

Penegasan Memphis Depay

Berbeda dengan Juventus yang bermain reguler di Serie A, Lyon harus rehat setelah masa lockdown dan baru kembali bermain dalam laga kontra PSG.

"Kembali ke skuad menjadi sensasi yang luar biasa bagi saya. Kami bermain bagus, PSG merupakan tim besar dan kami melawan mereka secara seimbang," tutur Depay.

"Besok adalah ujian yang berbeda, kami harus lebih baik dari performa bagus [versus PSG] dan memberikan yang terbaik sebagai tim melawan Juve. Kami berlatih dengan baik dan saya rasa kami dalam kondisi bagus untuk laga ini," tukasnya.

Ingin tahu jadwal dan highlight pertandingan Liga Champions lainnya? Klik di sini.

Sumber: Football Italia