
Bola.net - Hasil lengkap babak 16 besar Liga Champions 2022/2023. Babak ini sudah rampung digelar, ditutup dengan dua laga pada Kamis (16/3/2023) dini hari WIB.
Sejumlah pertandingan akbar tersaji pada babak 16 besar ini, mulai dari pertemuan dua raksasa Eropa, PSG vs Bayern Munchen hingga laga ulangan final musim lalu, Liverpool vs Real Madrid.
Selain itu, masih ada sejumlah pertandingan menarik, termasuk duel AC Milan vs Tottenham sampai Borussia Dortmund vs Chelsea.
Advertisement
Berikut hasil laga-laga di babak 16 besar Liga Champions 2022/2023 selengkapnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
PSG 0-1 Bayern Munchen
Bayern Munchen berhasil mencuri kemenangan tipis 1-0 dalam lawatan ke markas PSG, duel leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023, Rabu (15/2/2023) dini hari WIB.
Pertandingan di Parc des Princes ini berlangsung sesuai prediksi. PSG kesulitan menyuguhkan level permainan terbaik mereka karena cedera Kylian Mbappe yang baru bisa bermain di babak kedua.
Bayern tampil jauh lebih dominan sejak awal dan berhasil mencetak gol semata wayang lewat aksi Kingsley Coman di menit ke-53. PSG bangkit di akhir laga, tapi tidak bisa mencetak gol balasan.
AC Milan 1-0 Tottenham
AC Milan menang 1-0 atas Tottenham pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/2023 yang berlangsung di San Siro, Rabu (15/2/2023) WIB.
Di babak pertama, Milan sudah bisa mengungguli Tottenham. Brahim Diaz mampu mencetak gol saat pertandingan memasuki menit ke-7. Itu menjadi satu-satunya gol yang tercipta di pertandingan.
Kualitas pertandingan menurun di babak kedua. Serangan masing-masing tim mudah terbaca, sehingga tidak ada peluang emas yang benar-benar bisa dikonversi jadi gol.
Borussia Dortmund 1-0 Chelsea
Borussia Dortmund tidak menyia-nyiakan kesempatan bermain di kandang pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/2023. Dortmund sukses menang tipis atas Chelsea 1-0 di Signal Iduna Park, Kamis (16/2/2023) WIB.
Pencetak gol tunggal di laga ini adalah Karim Adeyemi. Ia melakukan akselerasi di menit ke-63, melewati Enzo Fernandez dan Kepa Arrizabalaga, sebelum mencetak gol ke gawang kosong.
Chelsea punya sederet peluang emas untuk menyamakan kedudukan. Akan tetapi, penampilan gemilang kiper Kobel di bawah mistar Dortmund dan buruknya koordinasi serangan Chelsea di depan gawang menyebabkan The Blues gagal mencetak gol tandang.
Club Brugge 0-2 Benfica
Benfica berhasil mencuri kemenangan 2-0 dalam lawatan ke Jan Breydel Stadium, markas Club Brugge, duel leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023, Kamis (16/2/2023).
Sesuai prediksi, Benfica tampil dominan dan tampak sangat percaya diri. Status kuda hitam di Liga Champions musim ini memang layak disandang juara Portugal tersebut.
Laga sempat terkunci tanpa gol (0-0) di babak pertama. Benfica lalu membuka keunggulan lewat penalti Joao Mario di menit ke-51, lalu David Neres menggandakan keunggulan tim di menit ke-88.
Liverpool 2-5 Real Madrid
Liverpool hancur lebur di Anfield. Liverpool harus mengakui keunggulan Real Madrid 2-5 pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/2023, Rabu (22/2/20223) WIB.
Di babak pertama, empat gol sudah tercipta. Liverpool lebih dulu unggul dua gol berkat gol Darwin Nunez (4') dan Mohamed Salah (14'). Dua gol Vinicius Junior (21', 36') membuat Madrid menyamakan kedudukan.
Babak kedua jauh lebih seru bagi Madrid, tetapi jadi petaka bagi Liverpool. Madrid mencetak tiga gol tambahan, masing-masing lewat sundulan Eder Militao (47') dan dua gol Karim Benzema (55', 67').
Eintracht Frankfurt 0-2 Napoli
Napoli tampil tangguh dalam lawatan ke markas Eintracht Frankfurt, duel leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023, Rabu (22/2/2023). I Partenopei membungkus kemenangan dengan skor 2-0.
Bertandang ke Deutsche Bank Park, Napoli memang lebih diunggulkan daripada tuan rumah. Musim ini skuad Luciano Spalletti bermain di level luar biasa, khususnya di Liga Italia.
Eintracht sempat melawan dengan baik, tapi pada akhirnya harus mengakui ketangguhan tim tamu. Dua gol Napoli datang dari aksi Victor Osimhen (40') dan Di Lorenzo (65').
RB Leipzig 1-1 Manchester City
RB Leipzig tampil tangguh untuk mengimbangi Manchester City dalam duel leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023, Kamis (23/2/2023). Kedua tim harus puas menerima skor imbang 1-1.
Bertandang ke Red Bull Arena, Man City memulai laga dengan baik sebagai salah satu unggulan juara Eropa musim ini. Leipzig pun menunjukkan perlawanan impresif sebagai tuan rumah.
Kali ini Man City mencetak gol terlebih dahulu lewat aksi Riyad Mahrez di babak pertama (27'). Leipzig lantas bangkit dan merespons di babak kedua, gol balasan dicetak oleh Josko Gvardiol (70').
Inter Milan 1-0 Porto
Inter Milan sukses mengungguli FC Porto pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022/2023, Kamis (23/2/2023) WIB. Inter menang tipis 1-0 atas wakil Portugal tersebut.
Inter sebenarnya punya sejumlah peluang emas untuk mencetak lebih dari satu gol. Sayangnya sepanjang babak pertama, kiper Porto Diogo Costa tampil memukau menggagalkan sejumlah peluang tersebut.
Gol yang ditunggu Inter baru tercipta di menit ke-86. Romelu Lukaku sukses menciptakan gol tersebut setelah menyambar bola muntah hasil sundulannya yang membentur mistar.
Benfica 5-1 Club Brugge
Benfica sukses menghajar Club Brugge dengan skor telak 5-1 dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022/2023 yang digelar di Estadio da Luz, Rabu (8/3/2023) dini hari WIB.
Goncalo Ramos menjadi bintang kemenangan Benfica dengan memborong dua gol. Sementara itu, tiga gol lainnya masing-masing dicetak oleh Rafa Silva, Joao Mario, dan David Neres. Club Brugge baru mencetak satu gol hiburan di akhir pertandingan lewat aksi Bjorn Meijer.
Berkat hasil ini, Benfica pun berhak lolos ke babak perempat final dengan kemenangan agregat 7-1 setelah mereka menang 2-0 di laga leg pertama Februari lalu.
Chelsea 2-0 Borussia Dortmund
Chelsea tampil tangguh untuk mengatasi perlawanan Borussia Dortmund laga laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022/2023, Rabu (8/3/2023). The Blues memetik kemenangan 2-0 untuk mengunci agregat 2-1.
Bermain di Stamford Bridge, skuad Graham Potter memang harus tampil habis-habisan demi menjaga asa lolos ke putaran berikutnya. Chelsea keok 0-1 dalam lawatan ke markas Dortmund di pertemuan leg pertama lalu.
Kali ini, Dortmund pun tampil cukup baik, tapi semangat juang Chelsea jadi pembeda. The Blues mencetak dua gol lewat aksi Raheem Sterling (43') dan penalti Kai Havertz (53').
Kemenangan 2-0 ini memastikan langkah Chelsea lolos ke babak delapan besar alias perempat final Liga Champions 2022-2023. Chelsea unggul agregat 2-1 atas Dortmund.
Bayern Munchen 2-0 PSG
Bayern Munchen sukses mengalahkan PSG dengan skor 2-0 dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022/2023 yang digelar di Allianz Arena, Kamis (9/3/2023) dini hari WIB.
Dua gol kemenangan Bayern atas PSG kali ini semuanya lahir di babak kedua, masing-masing lewat aksi Eric Maxim Choupo-Moting dan Serge Gnabry. PSG sendiri tampil kurang menggigit meski diperkuat Kylian Mbappe hingga Lionel Messi.
Berkat hasil ini, Bayern Munchen pun berhak lolos ke babak perempat final dengan kemenangan agregat 3-0 setelah mereka menang 1-0 di laga leg pertama Februari lalu.
Tottenham 0-0 AC Milan
AC Milan tampil cerdik untuk menahan imbang Tottenham tanpa gol (0-0) dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022/2023, Kamis (9/3/2023). Milan lolos dengan agregat 1-0.
Dalam pertemuan leg pertama dua pekan lalu, Milan berhasil memetik kemenangan tipis 1-0 di San Siro. Artinya, giliran Spurs yang harus bermain habis-habisan di leg kedua untuk menjaga harapan lolos.
Skuad Antonio Conte mencoba segala cara untuk membongkar pertahanan tim tamu, tapi Milan tahu caranya mempertahankan keunggulan. Para penyerang Spurs dibuat frustrasi.
Tidak ada gol selama 90 menit pertandingan di Tottenham Hotspur Stadium kali ini. Dengan agregat 1-0, pasukan Stefano Pioli pun berhak lolos ke babak perempat final Liga Champions 2022-2023.
Manchester City 7-0 RB Leipzig
Erling Haaland menggila di laga Manchester City vs RB Leipzig, Rabu (15/3/2023) dini hari WIB. Duel leg kedua 16 besar Liga Champions 2022/2023 di Etihad Stadium ini berakhir 7-0 untuk kemenangan City.
Erling Haaland menjadi bintang utama kemenangan Manchester City dengan memborong lima gol alias quintrick. Dua gol lainnya dicetak oleh Ilkay Gundogan dan Kevin De Bruyne.
Berkat hasil ini, Manchester City pun berhak melaju ke babak perempat final dengan kemenangan agregat 8-1 setelah laga leg pertama Februari lalu berakhir 1-1.
Porto 0-0 Inter Milan
Porto tidak bisa mencetak gol ketika meladeni Inter Milan dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022-2023, Rabu (15/3/2023). Skor imbang 0-0 menutup pertemuan kedua kali ini.
Dalam pertemuan leg pertama dua pekan lalu, Inter tampil cukup baik untuk menundukkan Porto dengan skor tipis 1-0 di Giuseppe Meazza. Kini, bertandang ke Dragao, skuad Simone Inzaghi tampak siap untuk mempertahankan keunggulan agregat.
Porto bermain jauh lebih baik di pertandingan Liga Champions kali ini. Inter tampil defensif dan membiarkan tuan rumah menguasai bola, tapi pertahanan Andre Onana dkk. cukup solid.
Total tujuh tembakan tepat sasaran Porto masih gagal menghasilkan gol. Skor 0-0 menutup laga seru selama 90 menit. Inter pun berhak menang dengan agregat 0-1.
Napoli 3-0 Eintracht Frankfurt
Napoli menghajar Eintracht Frankfurt dengan skor telak 3-0 dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022-2023, Kamis (16/3/2023). Hasil ini melengkapi keunggulan agregat Napoli dengan skor besar 5-0.
Bermain di Stadio Diego Armando Maradona, Napoli harus bersiap menghadapi perlawanan Frankfurt yang diprediksi tampil habis-habisan. Tim Jerman itu kalah 0-2 dalam duel leg pertama, dua pekan lalu.
Frankfurt memang coba melawan, tapi Napoli unggul segalanya dalam duel Liga Champions kali ini. Kali ini tiga gol Napoli datang dari aksi Victor Osimhen (45+2', 53') dan Piotr Zielinski (64').
Real Madrid 1-0 Liverpool
Liga Champions 2022/2023 babak 16 besar leg kedua menghadirkan duel Real Madrid vs Liverpool di Santiago Bernabeu, Kamis (16/3/2023) dini hari WIB. Laga ini berakhir 1-0.
Liverpool yang dalam misi mengejar ketinggalan agregat tiga gol gagal mencetak gol sama sekali di pertandingan leg kedua ini. Sebaliknya, Real Madrid justru mampu mencetak satu gol lewat aksi Karim Benzema di babak kedua.
Berkat hasil ini, Real Madrid pun berhak melenggang ke babak perempat final berkat kemenangan agregat 6-2, setelah menang 5-2 di kandang Liverpool pada laga leg pertama Februari lalu.
Hasil Lengkap Leg Pertama 16 Besar Liga Champions 2022/2023
Rabu, 15 Februari 2023
PSG 0-1 Bayern Munchen (Coman 53')
AC Milan 1-0 Tottenham (Diaz 7')
Kamis, 16 Februari 2023
Borussia Dortmund 1-0 Chelsea (Adeyemi 63')
Club Brugge 0-2 Benfica (Joao Mario 51' (p), Neres 88')
Rabu, 22 Februari 2023
Liverpool 2-5 Real Madrid (Nunez 4', Salah 14'; Vinicius 21', 36', Militao 47', Benzema 55', 67')
Eintracht Frankfurt 0-2 (Osimhen 40', Di Lorenzo 65')
Kamis, 23 Februari 2023
RB Leipzig 1-1 Manchester City (Gvardiol 70'; Mahrez 27')
Inter Milan 1-0 Porto - Champions TV 1, Vidio (Lukaku 86')
Hasil Lengkap Leg Kedua 16 Besar Liga Champions 2022/2023
Rabu, 8 Maret 2023
Benfica 5-1 Club Brugge (Rafa Silva 38', Ramos 45+2', 57', Joao Mario 71', Neres 77'; Meijer 88') agg. 7-1
Chelsea 2-0 Borussia Dortmund (Sterling 43', Havertz 53' (p)) agg. 2-1
Kamis, 9 Maret 2023
Bayern Munchen 2-0 PSG (Choupo-Moting 61', Gnabry 89') agg. 3-0
Tottenham 0-0 AC Milan agg. 0-1
Rabu, 15 Maret 2023
Manchester City 7-0 (Haaland 22' (p), 24', 45+2', 53', 57', Gundogan 49', De Bruyne 90+2') agg. 8-1
Porto 0-0 Inter Milan agg. 0-1
Kamis, 16 Maret 2023
Napoli 3-0 Eintracht Frankfurt (Osimhen 45+2', 53', Zielinski 64' (p)) agg. 5-0
Real Madrid 1-0 Liverpool (Benzema 78') agg. 6-2
Daftar Lengkap Tim Lolos Perempat Final Liga Champions 2022/2023
- Benfica
- Chelsea
- Bayern Munchen
- AC Milan
- Manchester City
- Inter Milan
- Napoli
- Real Madrid
Top Skor Liga Champions 2022/2023
10 gol | Erling Haaland (Man City)
8 gol |Mohamed Salah (Liverpool)
7 gol | Kylian Mbappe (PSG)
6 gol | Vinicius Junior (Real Madrid)
6 gol | Joao Mario (Benfica)
5 gol | Robert Lewandowski (Barcelona)
5 gol | Mehdi Taremi (Porto)
5 gol | Rafa Silva (Benfica)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 Maret 2023 21:23
-
Liga Inggris 14 Maret 2023 17:45
-
Liga Spanyol 14 Maret 2023 13:51
Kapten Atletico Madrid Berharap Joao Felix Tidak Bertahan di Chelsea
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...