Hart: Kami Tidak Pantas Dikritik

Hart: Kami Tidak Pantas Dikritik
Joe Hart (c) AFP
- Penjaga gawang Manchester City, Joe Hart menilai timnya tidak pantas dikritik setelah dikalahkan Real Madrid pada leg kedua semifinal Liga Champions dini hari tadi. Hart menilai timnya sudah bermain dengan baik dan hanya sedikit tidak beruntung pada leg kedua dini hari tadi.


Pada pertandingan yang digelar di Santiago Bernabeu tersebut, The Citizens harus melupakan mimpi mereka bermain di Final Liga Champions musim ini di San Siro. Pasalnya usai menahan imbang 0-0 di Etihad, anak asuh Manuel Pellegrini tersebut harus menderita kekalahan tipis 1-0 berkat gol bunuh diri .


Berhasil menunjukkan permainan yang apik, Hart menilai tidak ada pihak yang pantas untuk mengkritik kegagalan mereka di Bernabeu tersebut. "Real tidak mampu menaklukkan kami. Kami bertahanan dengan baik saat dibutuhkan, namun kami tidak cukup beruntung pada laga tadi" keluh Hart kepada BT Sports.


"Saya pikir kami tidak pantas mendapat kritik, dan kami tidak perlu terganggu dengan kritik yang masuk. Yang sudah terjadi biarlah terjadi. Saat ini kami harus fokus memenangkan semua pertandingan yang tersisia" tutup penjaga gawang 31 tahun tersebut.


The Citizens akan melakoni partai big match kontra Arsenal pada akhir pekan nanti, sedangkan mereka akan bertandang ke markas Swansea City pada pertandingan terakhir musim ini.[initial]

 (bts/dub)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.