
Bola.net - Malmo dipaksa menyerah 0-2 saat menjamu Real Madrid di matchday 2 Grup A Liga Champions 2015/16, Kamis (01/10). Menurut pelatih Malmo Age Hariede, kekalahan ini tak bisa dihindari.
Dua gol Madrid disarangkan oleh Cristiano Ronaldo pada menit 29 dan 90. Hareide mengatakan bahwa Madrid memang layak menang meski Malmo sudah berusaha sangat keras.
"Tertinggal 0-1 di babak pertama bukan masalah besar. Kami mencoba lebih menekan mereka di babak kedua dan kami mulai menemukan bentuk permainan," kata Hareide seperti dilansir UEFA.com.
"Kami nyaris meraih hasil positif, namun pada akhirnya mereka mencetak gol kedua dan semuanya selesai sampai di situ. Kami coba mengejar sekeras mungkin, tapi sama seperti melawan Juventus dan Atletico Madrid musim lalu, Real Madrid melakukan apa yang diperlukan untuk memenangi pertandingan," imbuhnya.
Madrid sekarang memiliki 6 poin, sama seperti PSG yang sudah menang dua kali. Pada matchday 3 yang digelar 21 Oktober mendatang, Malmo akan menjamu Shakhtar Donetsk, sementara Madrid melawat ke kandang PSG. [initial]
(uefa/gia)
Dua gol Madrid disarangkan oleh Cristiano Ronaldo pada menit 29 dan 90. Hareide mengatakan bahwa Madrid memang layak menang meski Malmo sudah berusaha sangat keras.
"Tertinggal 0-1 di babak pertama bukan masalah besar. Kami mencoba lebih menekan mereka di babak kedua dan kami mulai menemukan bentuk permainan," kata Hareide seperti dilansir UEFA.com.
"Kami nyaris meraih hasil positif, namun pada akhirnya mereka mencetak gol kedua dan semuanya selesai sampai di situ. Kami coba mengejar sekeras mungkin, tapi sama seperti melawan Juventus dan Atletico Madrid musim lalu, Real Madrid melakukan apa yang diperlukan untuk memenangi pertandingan," imbuhnya.
Madrid sekarang memiliki 6 poin, sama seperti PSG yang sudah menang dua kali. Pada matchday 3 yang digelar 21 Oktober mendatang, Malmo akan menjamu Shakhtar Donetsk, sementara Madrid melawat ke kandang PSG. [initial]
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 30 September 2015 16:16
-
Liga Champions 30 September 2015 16:16
-
Liga Champions 30 September 2015 16:01
Hareide: Dari 100 Laga, Malmo Bisa 10 Kali Kalahkan Real Madrid
-
Liga Spanyol 30 September 2015 15:28
-
Liga Spanyol 30 September 2015 15:11
Presiden La Liga: Saya Tak Suka Ronaldo & Messi Bungkam ke Media
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...