Hamsik: Napoli Belum Menyerah untuk Singkirkan Real Madrid

Hamsik: Napoli Belum Menyerah untuk Singkirkan Real Madrid
Marek Hamsik - Sergio Ramos (c) AFP

Bola.net - - Marek Hamsik menyesali kekalahan dari Real Madrid dalam pertemuan leg pertama babak 16 besar Liga Champions yang berlangsung di Santiago Bernabeu kemarin (16/2). Namun demikian, kapten Napoli tersebut belum mau menyerah untuk menyingkirkan rivalnya dari Spanyol tersebut.

Menjalani laga tandang, Napoli sempat unggul atas Real Madrid berkat gol jarak jauh Lorenzo Insigne pada menit 8. Karim Benzema kemudian menyamakan kedudukan di menit 19.

Di babak kedua, Real Madrid membalik keadaan pada menit 49 berkat gol Toni Kroos. Dan tak lama setelah itu, Los Blancos kembali mencetak gol lewat Casemiro.

Meskipun mengalami kekalahan 3-1, peluang Napoli lolos ke perempat final memang masih terbuka. Sebab, leg kedua di babak ini nanti akan digelar di kandang Napoli yang akan berlangsung pada bulan Maret mendatang.

"Di awal pertandingan, mereka [Real Madrid] langsung menyerang, memaksa Pepe Reina melakukan penyelamatan, tapi kami memberikan reaksi luar biasa dengan tendangan melengkung Insigne dan mengejutkan Keylor Navas. Di babak kedua, mereka menciptakan dua gol di lima menit pertama. Kami masih menyesalinya, karena kami ingin kebobolan dua gol," kata Hamsik usai pertandingan seperti dikutip Football italia.

"Kami bisa bermain lebih baik daripada kemarin, tapi kami juga tak boleh melupakan bahwa kami menghadapi salah satu tim terbaik di dunia."

"Kami sedih, tapi punya gol tandang penting. Kami akan mencoba memberikan yang terbaik pada leg kedua dan semuanya masih mungkin," sambungnya.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.