
Bola.net - - Bek Real Madrid, Dani Carvajal mengakui bahwa timnya tidak bermain baik saat menjamu Juventus dini hari tadi. Carvajal menilai timnya terlalu banyak berbuat kesalahan sehingga timnya nyaris gagal lolos ke semi final Liga Champions.
Menjamu Juventus di Santiago Bernabeu, El Real dikejutkan dengan aksi tim tamu. Maro Mandzukic dkk berhasil menyamakan agregat menjadi 3-3 setelah tertinggal 3-0 di leg pertama.
Pertandingan leg kedua itu nyaris dilanjutkan ke babak tambahan waktu karena agregat imbang. Namun Madrid mendapatkan hadiah penalti di masa injury time yang sukses dikonversi Ronaldo menjadi gol.
Carvajal sendiri mengakui bahwa timnya bermain buruk sepanjang 90 menit tadi. "Terlepas apakah itu setelah 90 menit atau setelah babak tambahan waktu, saya selalu tahu bahwa kami akan lolos," buka Carvajal di halaman resmi Real Madrid.
"Malam ini kami banyak membuat kesalahan. Selain itu kami juga tidak membuat banyak peluang di pertandingan tadi."
"Kami harusnya bisa mencetak gol namun segalanya tidak berjalan sesuai dengan kehendak kami. Namun itulah sepakbola, apapun bisa terjadi di lapangan." tandas pemain Timnas Spanyol tersebut.
Baca Juga:
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 11 April 2018 21:07
-
Liga Champions 11 April 2018 20:35
-
Liga Italia 11 April 2018 18:37
-
Liga Champions 11 April 2018 15:05
-
Liga Champions 11 April 2018 14:31
Ferdinand Yakin Madrid Tak Ingin Bertemu Liverpool Di Liga Champions
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...