Hajar APOEL, Enrique Makin Pede dengan Filosofi Barca

Hajar APOEL, Enrique Makin Pede dengan Filosofi Barca
Luis Enrique. (c) AFP
Bola.net - Kemenangan Barcelona 4-0 atas APOEL di Liga Champions membuat Luis Enrique kini merasa makin percaya diri untuk menerapkan filosofi permainan atraktif di kubu Blaugrana.

Dalam pertandingan yang digelar di Siprus (26/11) tersebut, Luis Suarez mencetak gol perdananya untuk klub. Sementara Lionel Messi membuat hat-trick untuk membuat dirinya memecahkan rekor top skorer sepanjang masa Liga Champions.

"Saya amat puas. Kami sudah bermain dengan amat baik di lapangan dengan kondisi yang sulit. Kami menyerang dengan bagus dan memberikan tekanan dengan baik pada lawan," tutur Enrique pada TV3.

"Kami punya ide yang jelas mengenai bagaimana cara kami bermain, itulah yang sudah menjadi karakteristik Barca di beberapa tahun belakangan. Dan kami ingin terus bermain dengan pendekatan yang sama hingga akhir nanti," pungkasnya. [initial]

 (tv3/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.