Hadapi Copenhagen, Juve 'Masih' Kehilangan Satu Pilarnya

Hadapi Copenhagen, Juve 'Masih' Kehilangan Satu Pilarnya
Andrea Barzagli. (c) AFP
Bola.net - Menjelang laga melawan Copenhagen, kekuatan Juventus terancam menurun. Pasalnya, Andrea Barzagli diragukan tampil dalam laga penting di ajang Liga Champions tersebut.

Saat menang melawan Livorno lalu, Barzagli juga absen membela Juve. Cedera paha yang didapat Barzagli saat Italia melawan Jerman membuatnya tak dapat tampil.

Dan menurut Gazzetta dello Sport, absennya Barzagli kemungkinan akan terus berlanjut. Termasuk saat Juve melawan wakil Denmark di ajang Liga Champions.

Sementara itu, untuk mengatasi absennya Barzagli, pelatih Juve, Antonio Conte tampaknya akan menurunkan Angelo Ogbonna. [initial]

 (foti/gag)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.