Gullit: Finalnya Bayern Melawan Madrid

Gullit: Finalnya Bayern Melawan Madrid
Semifinal Liga Champions 2015/16 (c) UEFA
- Semifinal Liga Champions musim ini mempertemukan Atletico Madrid dengan Bayern Munchen dan Manchester City dengan Real Madrid. Eks pemain Belanda Gullit memberikan prediksinya tentang dua tim yang menurutnya bakal lolos ke final.


Gullit menjagokan Bayern dan Madrid. Kata Gullit, itu akan jadi sebuah final yang luar biasa.


"Saya rasa banyak yang menginginkan Real Madrid dan Bayern di final. Itu akan menjadi final yang hebat," tutur Gullit kepada Omnisport.


"Manchester City sampai di sini (semifinal) saja sudah mengagumkan, karena mereka berulang kali kesulitan di Liga Champions meski sudah mengeluarkan banyak uang."


"Atletico memang bukan tim yang mudah dikalahkan. Namun, saya rasa finalnya adalah Bayern melawan Real Madrid," tegasnya.


Madrid dan Bayern sama-sama bermain tandang di leg pertama. [initial]


 (omn/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.