Guardiola Tegaskan City Belum Sanggup Bersaing di Liga Champions

Guardiola Tegaskan City Belum Sanggup Bersaing di Liga Champions
Josep Guardiola (c) MCFC
- Manajer Manchester City, Josep Guardiola, menegaskan bahwa anak-anak asuhnya saat ini masih belum mampu bersaing untuk bisa merebut trofi Liga Champions.


Guardiola baru membesut skuat City pada musim ini. Ia tak melakukan perombakan besar, namun hanya membeli beberapa pemain baru saja.


Dengan kehadirannya, dan dengan kualitas yang dimiliki oleh skuat City sejak sebelum ia datang, wajar jika The Citizen kini dipandang bakal mampu berbicara banyak di kompetisi paling elit di Eropa tersebut. Apalagi sejauh ini Kevin De Bruyne cs tampil solid di Premier League.


Namun eks manajer yang sukses bersama Barcelona dan Bayern Munchen tersebut justru menyatakan bahwa City belum siap berlaga di pentas Eropa. Ia kini kembali menegaskan bahwa pasukannya sama sekali belum mampu untuk bersaing meraih trofi juara UCL dengan klub-klub besar lainnya di seantero benua Biru, plus juga belum mampu bersaing jadi juara di liga domestik


"Kami membuat hal-hal yang baik dan hal-hal buruk (di laga derby Manchester) tapi itu hanya tiga poin. Tentu saja kami senang tapi kami harus meningkatkan performa kami," beber Guardiola seperti dilansir Soccerway.


"Kami harus meningkatkan banyak hal. Kami berada di peringkat pertama di Premier League tetapi cara kami bermain sejauh ini tidak akan cukup untuk memenangkan trofi liga," serunya.


"Cara kami bermain di enam pertandingan ini tidak cukup baik untuk memenangkan Liga Champions," tegasnya. [initial]


 (sw/dim)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.