Guardiola: Saya Sudah Kenal Madrid Dengan Baik

Guardiola: Saya Sudah Kenal Madrid Dengan Baik
Guardiola siap hadapi Madrid. (c) AFP
Bola.net - Josep Guardiola mengaku sudah tak sabar menantikan pertandingan semifinal Liga Champions. Seperti diketahui, Bayern Munich harus menghadapi Real Madrid dalam partai semifinal.

Guardiola menilai Madrid memiliki skuat yang komplet dari lini depan hingga ke sektor penjaga gawang.

"Ini adalah pertemuan yang fantastis. Saya sungguh sudah tak sabar untuk menjalani pertandingan itu. Madrid memiliki para pemain yang sangat cepat di lini serang. Mereka juga sangat cepat di pertahanan. Selain itu, Madrid memiliki kiper hebat," terang Guardiola seperti dilansir UEFA.com.

Guardiola merasa sudah siap melawan Madrid kali ini. Pengalamannya semasa menangani Barcelona FC dianggapnya bakal menjadi modal berharga.

"Saya sudah mengenal Madrid dengan baik. Saya tahu benar betapa sulitnya laga itu nantinya. Madrid memiliki segalanya; stadion yang fantastis, fans yang hebat serta pemain-pemain luar biasa." [initial]

 (uefa/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.