Guardiola Minta Bantuan Suporter Singkirkan Juve

Guardiola Minta Bantuan Suporter Singkirkan Juve
Josep Guardiola (c) Bongarts
- Bayern Munchen akan menjamu Juventus di leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2015/16, Kamis (17/3). Bayern sejatinya berada di posisi cukup nyaman setelah imbang 2-2 di Turin pada leg pertama.


Namun, pelatih Bayern Josep Guardiola mengingatkan bahwa masih ada 90 menit di Allianz Arena yang harus dilalui sebelum menyingkirkan Juve dan memastikan kelolosan ke perempat final. Guardiola pun meminta dukungan dari seluruh suporter Bayern untuk mewujudkannya.


"Kami butuh para suporter dari menit awal sampai akhir untuk lolos ke perempat final," kata Guardiola seperti dilansir situs resmi Bayern.


Bayern sendiri baru menemukan lagi bentuk terbaik mereka. Setelah dikalahkan Mainz 1-2 dan imbang 0-0 melawan Borussia Dortmund di Bundesliga, Bayern menghabisi Werder Bremen 5-0 akhir pekan kemarin lewat gol-gol Thiago Alcantara (2), Thomas Muller (2) dan Robert Lewandowski.


"Kami bermain bagus (melawan Bremen), dan itu yang penting bagi saya. Saya pelatih sekaligus suporter tim saya," ujar Guardiola.


"Penempatan posisi kami lebih baik dibandingkan dalam beberapa laga terakhir. Kami mampu membatasi serangan balik lawan. Ini kemenangan yang penting setelah sempat kalah dari Mainz. Para pemain pantas mendapatkan pujian."


"Sekarang, kami punya beberapa hari sebelum 'final' melawan Juventus," pungkasnya. [initial]


 (fcb/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.