Guardiola: Cara Terbaik untuk Menang adalah Cara Saya

Guardiola: Cara Terbaik untuk Menang adalah Cara Saya
Josep Guardiola. (c) AFP
- Josep Guardiola mengaku amat percaya diri dengan filosofi permainan yang ia usung dan ia akan coba meyakinkan para pemain Manchester City untuk terus menerapkannya di musim kompetisi kali ini.


Hal tersebut diungkapkan oleh sang manajer di konferensi pers jelang laga Liga Champions melawan Borussia Monchengladbach, beberapa hari usai tim menunjukkan aksi memikat ketika menang 2-1 atas Manchester United di Old Trafford.


Dan Guardiola percaya gaya bermain yang ia usung akan memberikan hasil terbaik untuk tim.


"Saya bukan sosok yang romantis dan saya hanya ingin memenangkan pertandingan. Dan saya kira cara terbaik untuk memenangkan pertandingan adalah dengan menggunakan cara saya. Itu artinya saya akan mencoba untuk meyakinkan para pemain saya," tutur Guardiola pada AS.


City untuk saat ini masih duduk di puncak klasemen sementara Premier League, unggul dua angka dari Chelsea. [initial]



 (as/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.