
Bola.net - Setelah resmi diperkenalkan sebagai pelatih anyar Bayern Munich, Josep Guardiola kini bersiap memimpin Bayern dalam mempertahankan supremasi mereka di Eropa. Pendapat mengenai seperti apa masa depan Die Roten di tangan Guardiola pun muncul dari berbagai pihak.
Salah satunya adalah dari Ronald Koeman. Pelatih Feyenoord yang pernah menjadi rekan setim Guardiola di era 90-an tersebut menyatakan bahwa Pep akan merasa kehilangan sosok seperti Lionel Messi.
"Di Barca, Pep memiliki Messi dalam tim yang bisa menentukan hasil akhir pertandingan seorang diri," ungkap Koeman kepada De Telegraaf.
Meskipun demikian, Koeman berpendapat bahwa tim asal Bavaria tersebut tetap memiliki materi yang sangat kuat meskipun tanpa pemain sekaliber Messi.
"Pep mewarisi tim yang fantastis dan Bayern juga baru saja mendapatkan pemain luar biasa seperti Mario Gotze. Memiliki materi pemain seperti itu bukanlah masalah baginya."
Lebih lanjut, Koeman mengenang masa-masa ketika dirinya sempat beberapa saat bermain bersama Guardiola di Barcelona.
"Masuk akal ketika melihat Guardiola menjadi pelatih. Saya tidak menyadari hal tersebut ketika bermain bersamanya, karena dia saat itu masih pemain junior."
"Namun dia memiliki kualitas luar biasa sebagai pesepakbola. Visinya luar biasa, bermain dengan mengutamakan tim, dan juga selalu memikirkan soal taktik." [initial]
Baca Juga:
Salah satunya adalah dari Ronald Koeman. Pelatih Feyenoord yang pernah menjadi rekan setim Guardiola di era 90-an tersebut menyatakan bahwa Pep akan merasa kehilangan sosok seperti Lionel Messi.
"Di Barca, Pep memiliki Messi dalam tim yang bisa menentukan hasil akhir pertandingan seorang diri," ungkap Koeman kepada De Telegraaf.
Meskipun demikian, Koeman berpendapat bahwa tim asal Bavaria tersebut tetap memiliki materi yang sangat kuat meskipun tanpa pemain sekaliber Messi.
"Pep mewarisi tim yang fantastis dan Bayern juga baru saja mendapatkan pemain luar biasa seperti Mario Gotze. Memiliki materi pemain seperti itu bukanlah masalah baginya."
Lebih lanjut, Koeman mengenang masa-masa ketika dirinya sempat beberapa saat bermain bersama Guardiola di Barcelona.
"Masuk akal ketika melihat Guardiola menjadi pelatih. Saya tidak menyadari hal tersebut ketika bermain bersamanya, karena dia saat itu masih pemain junior."
"Namun dia memiliki kualitas luar biasa sebagai pesepakbola. Visinya luar biasa, bermain dengan mengutamakan tim, dan juga selalu memikirkan soal taktik." [initial]
Baca Juga:
(dt/gl/mri)
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Juni 2013 16:16
-
Liga Spanyol 24 Juni 2013 11:50
-
Piala Dunia 24 Juni 2013 11:03
-
Liga Spanyol 24 Juni 2013 07:00
-
Liga Inggris 24 Juni 2013 02:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...