Griezmann Belum Layak Dianggap Sebagai Pemain Besar

Griezmann Belum Layak Dianggap Sebagai Pemain Besar
Antoine Griezmann. (c) AFP

Bola.net - - Striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann, masih belum layak dianggap sebagai pemain besar hingga ia memenangkan sebuah trofi penting menurut mantan pemain Inggris, Steve McManaman dan Rio Ferdinand.

Pemain Prancis itu memimpin lini depan Atletico Madrid ketika mereka menghadapi Real Madrid di leg pertama semifinal Liga Champions semalam, namun ia tak mampu berbuat usai timnya kalah 0-3.

McManaman lantas mengatakan bahwa Griezmann membutuhkan trofi agar bisa dianggap sebagai pemain besar.

Antoine GriezmannAntoine Griezmann

"Dia terus belajar tiap tahun, dan saya kira pemain ini terus berkembang, namun dia membutuhkan sedikit keberuntungan, dia membutuhkan trofi untuk menegaskan dirinya sebagai pemain hebat," tutur McManaman di BT Sport.

"Dia menginginkannya, dia menginginkan trofi Liga Champions untuk memastikan statusnya sebagai pemain hebat."

Sementara itu, mantan pemain Manchester United, Rio Ferdinand, mengatakan: "Dia pemain terbaik di Euro, top skorer, sudah bermain di final, namun ia membutuhkan trofi untuk membuat dirinya komplit."

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.