Gol Kilat vs Valencia, Setelah Raul, Kini Suarez

Gol Kilat vs Valencia, Setelah Raul, Kini Suarez
Luis Suarez (c) AFP
Bola.net - Valencia kebobolan gol kilat Luis Suarez ketika menghadapi tuan rumah Barcelona di jornada 32 La Liga 2014/15, Sabtu (18/4). Gol tersebut lahir di detik ke-54.

Valencia belum pernah kebobolan gol secepat itu (kurang dari satu menit) di La Liga sejak melawan Real Madrid pada 31 Oktober 2007 silam. Waktu itu, Valencia dibobol Raul Gonzalez pada detik ke-39.


Gol kilat Raul menjadi pembuka jalan bagi Madrid untuk menumbangkan Valencia. Madrid kemudian menang telak 5-1.





Sekian lama berselang, Valencia kembali kebobolan gol kurang dari satu menit di pentas La Liga. Setelah Raul, kini Suarez yang melakukannya. [initial]

 (mc/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.