Gol dan Kartu Merah, Torres Senasib Toure

Gol dan Kartu Merah, Torres Senasib Toure
Fernando Torres - Yaya Toure (c) AFP
- Atletico Madrid kalah 1-2 melawan tuan rumah Barcelona di leg pertama babak perempat final Liga Champions 2015/16, Rabu (06/4). Fernando Torres membawa Atletico unggul di menit 25, tapi sepuluh menit berselang dia diganjar kartu kuning kedua.


Tak banyak pemain yang mencetak gol sekaligus menerima kartu merah dalam satu pertandingan Liga Champions. Pemain terakhir sebelum Torres yang bernasib demikian adalah Yaya Toure pada November 2014.



Toure mengalaminya ketika memperkuat Manchester City dalam laga fase grup melawan CSKA Moscow. City kalah 1-2. Dua gol CSKA dicetak oleh Seydou Doumbia menit 2 dan 34.


Toure mencetak gol penyama kedudukan di menit 8. Dia kemudian mendapatkan kartu merah di menit 82.


Atletico sendiri kalah setelah Luis Suarez memborong dua gol di babak kedua untuk membalikkan keadaan. [initial]


 (opta/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.