
Bola.net - - Penjaga gawang PSG, Gianluigi Buffon mengaku antusias jelang pertandingan melawan Liverpool dini hari nanti. Buffon merasa tidak sabar untuk menghadapi trisula penyerang Liverpool pada laga tersebut.
PSG akan menggelar partai krusial dini hari nanti. Mereka akan menjamu Liverpool pada pertandingan kelima Grup C fase grup Liga Champions.
Laga ini memang menyedot banyak perhatian publik. Pasalnya kedua tim ini sama-sama memiliki trisula lini serang yang mematikan, di mana PSG memiliki trio Edinson Cavani, Neymar dan Kylian Mbappe sementara sang tamu memiliki trisula Roberto Firmino, Mohamed Salah dan Sadio Mane.
Advertisement
Buffon sendiri tidak sabar ingin menghadapi ketiga penyerang mematikan Liverpool tersebut. "Sepanjang karir saya, saya selalu ingin menguji saya melawan pemain-pemain terbaik," buka Buffon seperti yang dikutip The Mirror.
Baca komentar lengkap Buffon di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Trisula Tajam
Buffon mengakui bahwa ia sudah cukup lama mengamati trisula lini serang Liverpool, sehingga ia ingin menjajal sendiri ketajaman mereka dini hari nanti.
"Liverpool memiliki tim yang sangat kuat. Namun saya lebih menyoroti para penyerang mereka."
"Untuk saat ini saya rasa tidak ada tim di Eropa yang memiliki trisula serangan yang lebih baik daripada yang dimiliki Liverpool."
Ingin Menang
Buffon sendiri menegaskan bahwa ia tidak takut untuk menghadapi Liverpool nanti malam, karena ia masih berhasrat untuk memenangkan trofi Liga Champions di masa depan.
"Musim ini saya melihat Barcelona, Juventus, Manchester City dan Liverpool sebagai favorit juara Liga Champions. Tetapi anda juga tidak boleh melupakan Real Madrid."
"Tentu saja saya masih bermimpi untuk memenangkan Liga Champions. Musim lalu saya kira itu kesempatan terakhir saya untuk menjadi juara, namun saya mendapatkan kesempatan itu lagi tahun ini." tandasnya.
Kudeta
Jika PSG menang pada laga ini, maka mereka akan menggeser Liverpool dari peringkat 2 klasemen sementara grup C.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 27 November 2018 22:26
-
Liga Champions 27 November 2018 21:24
-
Liga Inggris 27 November 2018 19:50
Everton Berkualitas, Tapi Diyakini Akan Tetap Kalah dari Liverpool
-
Liga Champions 27 November 2018 19:00
-
Liga Inggris 27 November 2018 18:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...