Gattuso: Messi Seperti Pemain PlayStation

Gattuso: Messi Seperti Pemain PlayStation
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain AC Milan Gennaro Gattuso rupanya amat terkesan dengan penampilan Lionel Messi saat Barcelona mengalahkan Bayern Munich 3-0 di leg pertama semifinal Liga Champions. Pada pertandingan tersebut Messi tampil cemerlang dengan mencetak dua gol.

Melihat kemampuan yang dimiliki oleh Messi, Gattuso tidak yakin ada pemain yang sanggup untuk menghentikan keganasan La Pulga. Saking sulitnya dihentikan, Gattuso menyebut Messi seperti layaknya pemain dalam permainan PlayStation.

"Mengenai Messi, hampir tidak mungkin untuk menghentikan pemain seperti dia. Dia seperti pemain di PlayStation. Bahkan selain mencetak gol, dia selalu berhasil membuat timnya superior," kata Gattuso seperti dilansir Football Italia.

Statistik Messi bersama Barcelona di musim ini memang mengagumkan. Pemain berusia 27 tahun itu sudah mengemas 53 gol dari 51 pertandingan di semua ajang kompetisi.[initial]

 (foti/ada)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.