Gasak Liverpool, Pers Inggris Aplaus Ronaldo

Gasak Liverpool, Pers Inggris Aplaus Ronaldo
Bola.net - Media menyambut meriah kembalinya Cristiano Ronaldo ke ranah Inggris, meski itu untuk menghajar wakil mereka, Liverpool di Anfield.

Bintang Real Madrid asal Portugal itu membuka keunggulan sang juara bertahan via golnya di menit 23 matchday ketiga Liga Champions (23/10). Kemenangan mutlak 3-0 Madrid bahkan dikunci sebelum jeda lewat dua gol tambahan dari Karim Benzema.

Dan media Inggris nyaris sepakat jika The Reds bukan tandingan Ronaldo dan Madrid, dengan sorotan utama diarahkan pada eks winger Manchester United itu tentunya.

Berikut beberapa nukilan media menyikapi 'kepulangan' CR7 ke Inggris ...[initial]

 (twt/row)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 6 halaman

THE DAILY STAR

THE DAILY STAR

The Daily Star menyambut performa Ronaldo dengan tajuk besar RON DOWN merujuk bagaimana sang superstar Madrid menembak jatuh Liverpool di Anfield.
2 dari 6 halaman

THE SUN

THE SUN

Selain kegemilangan Ronaldo dan Madrid, The Sun lebih menyoroti ulah kontroversial Mario Balotelli yang bertukar kaus dengan Pepe di waktu jeda, saat timnya sudah tertinggal 0-3!
3 dari 6 halaman

METRO

METRO

Metro menyoroti sukses Madrid mengguncang Liverpool dengan tajuk REAL ROCK REDS.
4 dari 6 halaman

THE TIMES

THE TIMES

The Times memilih topik lebih direct dengan judul 'Ronaldo mencabik-cabik Liverpool'.
5 dari 6 halaman

THE DAILY MAIL

THE DAILY MAIL

The Daily Mail merujuk kegemilangan Ronaldo dan gol indahnya yang menghancurkan Liverpool dengan tajuk REAL GENIUS - sang jenius sejati, atau bisa diartikan jeniusnya sang bintang El Real.
6 dari 6 halaman

THE DAILY TELEGRAPH

THE DAILY TELEGRAPH

The Daily Telegraph memilih tajuk singkat yang menggambarkan ketepurukan Liverpool di kaki Ronaldo dan Madrid, BLOWN AWAY.