'Gago Dianggap Kudisan di Madrid'

'Gago Dianggap Kudisan di Madrid'
Gago belum tentukan tujuan (c) AFP
Bola.net - Agen Fernando Gago melayangkan serangan kepada Real Madrid dan pelatih Jose Mourinho. Marcelo Lombilla, sang agen, rupanya tidak terima dengan cara Madrid memperlakukan Gago dalam beberapa tahun terakhir.

Jose Mourinho sudah menganggap Gago sebagai surplus yang tidak diperlukan di timnya. Sementara itu, Madrid tetap bersikukuh bahwa Gago tak akan dijual di bawah harga yang telah mereka tetapkan.

"Gago tak akan berusaha meyakinkan Jose Mourinho. Kita semua tahu bahwa Gago tak pernah bisa mengandalkan Mourinho," ucap Lombilla kepada Deportes Cope.

"Hal terburuk yang bisa terjadi dalam hidup anda adalah bahwa anda berada di tempat di mana anda tak diinginkan. Di musim terakhirnya bersama Madrid, Gago diperlakukan layaknya orang yang punya penyakit kudis. Dia benar-benar menderita di sana."

Walaupun menyatakan bahwa Gago sangat ingin meninggalkan ibukota Spanyol secara permanen, namun Lombilla belum mau membeberkan tujuan Gago nantinya.

"Gago tak akan pergi ke Turki atau Rusia, dia akan bermain di 'suatu tempat'. Tidak ada persetujuan dengan AS Roma. Saat ini kami siap menerima semua tawaran, tapi kami belum menerima tawaran yang bagus," pungkasnya. (gl/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.