Ferdinand Fit Hadapi Madrid

Ferdinand Fit Hadapi Madrid
Ferdinand sudah berlatih penuh. (c) AFP
Bola.net - Manchester United mendapat berita gembira menjelang pertandingan melawan Real Madrid. The Red Devils sudah bisa menurunkan bek veteran Rio Ferdinand dalam laga krusial tersebut.

Ferdinand tak bisa bermain ketika United menghadapi Norwich City pada akhir pekan lalu karena terserang flu. Namun Ia sudah terlihat berlatih penuh lagi bersama rekan-rekannya pada sesi latihan senin pagi.

Kehadiran Ferdinand bisa membuat Sir Alex Ferguson sedikit lega. pasalnya, Fergie kemungkinan besar kehilangan Phil Jones yang masih dililit cedera.

Bek United lainnya Jonny Evans berlatih terpisah dari rekan-rekannya. Ia hanya melakukan latihan ringan dengan pengawasan khusus. Ferdinand, Jones dan Evans bermain sejak awal dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Santiago Bernabeu lalu.

Sementara itu, Nemanja Vidic sudah bisa bermain 90 menit ketika melawan Norwich. Kapten United ini nampaknya akan cukup fit untuk bermain tengah pekan ini.

United butuh pertahanan kuat jika ingin lolos ke babak perempat final. Jika mereka bisa menjaga gawangnya tetap perawan dalam pertandingan nanti, mereka akan dipastikan lolos. Namun itu akan menjadi tugas berat mengingat Madrid punya lini penyerangan yang berbahaya. [initial]

Carrick: Kontra Madrid, Target United Cuma Menang

Ramos: Madrid Berhasrat Bungkam United di Old Trafford (gl/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.