Falcao Diminta Bujuk Mbappe Agar Mau Bertahan

Falcao Diminta Bujuk Mbappe Agar Mau Bertahan
Kylian Mbappe dan Radamel Falcao (c) AFP

Bola.net - - Tampil sensasional bersama AS Monaco musim 2016/17 kemarin, penyerang 18 tahun Prancis Kylian Mbappe pun jadi incaran sejumlah klub top Eropa di bursa transfer kali ini. Pihak Monaco sangat berharap Mbappe bertahan.

Di Monaco, ada satu pemain yang menjadi panutan Mbappe. Dia adalah striker dan kapten Radamel Falcao.

Menurut Marca, pihak Monaco telah memberi Falcao satu 'misi' khusus. Monaco memintanya untuk membujuk dan meyakinkan Mbappe agar tidak tergoda pindah ke klub lain. Pasalnya, Monaco percaya bahwa Mbappe pasti mau mendengarkan perkataan pemain Kolombia yang baginya sudah seperti sosok ayah tersebut.

Mbappe terikat kontrak di Monaco hingga Juni 2019.

Setelah mengemas 26 gol dan 14 assist dalam 44 penampilan di semua kompetisi musim lalu, juga turut mengantarkan Monaco menjuarai Ligue 1 Prancis, Mbappe menjadi perhatian raksasa-raksasa Eropa.

Real Madrid, , Manchester City, Chelsea dan PSG pun dikaitkan dengannya. PSG bahkan kabarnya sempat menawar Mbappe di kisaran €160 juta, tapi Monaco menolak melepasnya.

Semifinalis Liga Champions 2016/17 tersebut ingin mempertahankan Mbappe setidaknya satu musim lagi. Untuk itu, mereka sampai menjanjikan takkan menjual pemain-pemain bintang seperti demi menjaga tim agar tetap kompetitif.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.