Fakta Grup A: PSG, Madrid, Shakhtar, Malmo

Fakta Grup A: PSG, Madrid, Shakhtar, Malmo
Grup A Liga Champions 2015/16 (c) UEFA.com
Bola.net - Grup A Liga Champions 2015/16 dihuni oleh PSG, Real Madrid, Shakhtar Donetsk dan Malmo. Berikut ulasan singkat tentang grup ini yang dilansir oleh situs resmi UEFA.

PSG (Prancis) - Pot 1
Partisipasi di fase grup sebelum ini: 10 Edisi (terakhir: 2014/15)
Musim lalu: Perempat final
Prestasi terbaik di kompetisi ini: Semifinal (1994/95).

Real Madrid (Spanyol) - Pot 2
Partisipasi di fase grup sebelum ini: 19 Edisi (terakhir: 2014/15)
Musim lalu: Semifinal
Prestasi terbaik di kompetisi ini: Juara (1955/56, 1956/57, 1957/58, 1958/59, 1959/60, 1965/66, 1997/98, 1999/2000, 2001/02, 2013/14).

Shakhtar Donetsk (Ukraina) - Pot 3
Partisipasi di fase grup sebelum ini: 9 Edisi (terakhir: 2014/15)
Musim lalu: Babak 16 besar
Prestasi terbaik di kompetisi ini: Perempat final (2010/11).

Malmo (Swedia) - Pot 4
Partisipasi di fase grup sebelum ini: 1 Edisi (terakhir: 2014/15)
Musim lalu: Fase grup
Prestasi terbaik di kompetisi ini: Runner-up (1978/79).

Fakta-fakta seputar Grup A:

 

  • PSG dan Madrid pernah bertemu di perempat final Piala UEFA (sekarang Liga Europa) 1992/93. PSG kalah 1-3 di markas Madrid pada leg pertama, tapi sukses melenggang berkat kemenangan 4-1 di kandang sendiri pada leg kedua.

  • Satu-satunya pertemuan lain PSG dan Madrid selain itu adalah di perempat final UEFA Cup Winners' Cup 1993/94. PSG menang 1-0 di kandang Madrid pada leg pertama dan lolos dengan hasil imbang 1-1 pada leg kedua di Paris (agregat 2-1).

  • Paris maupun Madrid belum pernah melawan Shakhtar maupun Malmo di kompetisi resmi.

  • Shakhtar dan Malmo belum bernah berjumpa di kompetisi resmi.

  • Striker PSG Zlatan Ibrahimovic mengawali karier di Malmo, yang merupakan klub dari kota kelahirannya. Ibrahimovic masuk tahun 1996 dan naik ke tim utama Malmo tiga tahun setelahnya. Pada tahun 2001, setelah mencetak 16 gol dalam 40 penampilan di liga bersama Malmo, Ibrahimovic pindah ke Ajax. [initial]
     

 (uefa/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.