Evra: Kami Butuh Semua Orang Untuk Kalahkan Bayern Munchen

Evra: Kami Butuh Semua Orang Untuk Kalahkan Bayern Munchen
Evra dan Pogba. (c) AFP
- Pemain bertahan , Patrice Evra menegaskan bahwa timnya butuh semua pemain tampil di kemampuan terbaik mereka dan tak lupa menyebut bahwa dukungan fans di stadion akan berarti besar buat Bianconeri.


Juventus akan kedatangan lawan tangguh di leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Juara Bundesliga, Bayern Munchen akan datang menguji ketangguhan raksasa Italia itu.


Dan dikatakan Evra, yang menjadi salah satu pemain paling berpengalaman di Eropa di skuat Juventus saat ini, salah satu yang bisa jadi penentu adalah dukungan dari fans.


"Saya yakin bahwa kami bisa mendapat hasil besar, tapi kami akan butuh semua orang untuk memainkan peran mereka. Kami akan butuh atmosfer Juventus Stadium untuk meningkatkan semangat dan setiap orang harus memberikan getaran positif," ujarnya.


"Sangat penting untuk bermain dengan kecerdasan, kepribadian, respek dan tak takut dalam pendekatan kami," tandasnya.[initial]


 (jfc/dzi)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.