Euforia Kalap, Messi 'Mencuri' Topi Fans Barca

Euforia Kalap, Messi 'Mencuri' Topi Fans Barca
Lionel Messi. (c) AFP

Bola.net - - Lionel Messi memilih untuk merayakan gol Sergi Roberto bersama para pendukung lebih dulu dibanding dengan rekan-rekannya. Melihat tendangan Roberto masuk ke gawang Kevin Trapp, Messi berlari ke depan tribun di belakang gawang.

Messi memanjat pagar dan merayakan gol itu tepat di depan para pendukung Barca. Selebrasi itu pun disambut dengan luar biasa oleh para pendukung Barca yang ada di tribun tersebut.

Para penonton merangsek ke depan, berusaha untuk bisa menggapai sang pemain pujaan. Messi pun seperti kalap dalam kegembiraan saat itu. Ia seakan tak peduli dan sempat mencuri topi seorang fans, mengibarkannya di udara dan membuangnya lagi.

Para steward berusaha keras untuk memisahkan Messi dengan fans Barca untuk menghindari hal yang tidak diinginkan. Setelah itu, Messi bahkan sempat memeluk seorang fans yang nekad mengikutinya di belakang gawang. Berikut videonya:

Setelah puas merayakan gol itu bersama para pendukung Barca, Messi kemudian mendatangi rekan-rekannya.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.