Enrique Yakin Barca Masuk Final

Enrique Yakin Barca Masuk Final
Luis Enrique (c) AFP
Bola.net - Luis Enrique merasa yakin Barcelona bakal masuk ke laga final Liga Champions musim ini, usai timnya dipastikan berlaga di fase semifinal.

Barcelona baru saja menang 2-0 atas PSG, di laga leg kedua 8 besar yang digelar di Camp Nou dini hari tadi. Dua gol Neymar memastikan tim Catalan maju ke babak berikutnya, dengan total agregat 5-1.

Enrique lantas berambisi membawa timnya bermain di laga final yang akan digelar di Berlin tahun ini.

"Tujuan utama kami adalah menjadi dua terbaik di Eropa," tutur Enrique pada reporter.

"Melihat betapa pemain bekerja keras di sepanjang musim mewakili tahun yang amat istimewa. Tidak akan logis rasanya jika mengatakan tujuan utama kami saat ini sudah tercapai," pungkasnya. [initial]

 (gl/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.