Enrique Tekad Catat Sejarah Liga Champions Bersama Barca

Enrique Tekad Catat Sejarah Liga Champions Bersama Barca
Luis Enrique (c) AFP
Bola.net - Bos Barcelona, Luis Enrique, mengatakan kesempatan menjadi tim pertama yang bisa mempertahankan trofi Liga Champions akan menjadi motivasi tambahan bagi timnya musim ini.

Tim Catalan akan membuka perjalanan mereka di Liga Champions dengan melawan mantan klub Enrique, AS Roma, dini hari tadi - hanya tiga bulan usai mereka mengalahkan Juventus di final.

"Tidak, itu bukan tekanan ekstra. Itu adalah motivasi yang luar biasa. Itu adalah hal yang luar biasa, bagi Barca dan juga fans. Kami tahu bahwa ini amat sulit dan tidak ada yang pernah melakukannya dan kami akan berusaha melakukannya," jelas Enrique pada reporter.

"Namun kami adalah tim favorit karena kami telah memenangkan Liga Champions. Begitu bola mulai bergulir, tidak ada namanya tim juara, hanya ada 32 tim yang mengincar trofi. Hingga pertandingan dimulai, semua tim harus memberikan rasa hormat mereka." [initial]

 (gl/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.