Enrique: Juve Punya Sumber Daya Untuk Raih Treble

Enrique: Juve Punya Sumber Daya Untuk Raih Treble
Luis Enrique (c) AFP
Bola.net - Manajer Barcelona, Luis Enrique tak memungkiri kalau lawan yang akan dihadapinya di final Liga Champions nanti, Juventus memiliki sumber daya yang lebih dari cukup untuk membantu mereka memenuhi ambisi meraih treble.

Selain itu Enrique juga berharap kalau pasukannya bisa memenangkan duel penguasaan bola. Pasalnya ia meyakini kalau Juventus-pun akan berusaha menguasai bola selama mungkin.

"Saya ingin para pemain lebih menguasai bola daripada mereka (Juventus), mengeksploitasi lapangan tengah lawan dan bermain bagus. Saya rasa tidak akan ada perbedaan gaya bermain karena mereka juga akan berusaha memaksimalkan penguasaan bola." tutur Enrique.

"Mereka memiliki sumber daya yang memadai dan karena itulah mereka ada dalam posisi untuk meraih treble musim ini." jelasnya. [initial]

 (as/jrc)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.