Enrique: Barca Takkan Kalahkan BATE dengan Mudah

Enrique: Barca Takkan Kalahkan BATE dengan Mudah
Luis Enrique (c) AFP
- Luis Enrique mengatakan bahwa takkan bisa menang melawan BATE dengan mudah, kala kedua tim saling jumpa di Liga Champions tengah pekan ini.


Barcelona akan datang ke markas tim Belarusia dengan bermodalkan empat angka, usai bermain imbang satu kali dan menang satu kali.


"Kami tidak mengharapkan laga yang mudah, kami mengharap laga yang keras dan sulit. Kami akan mencoba membuat peluang sebanyak mungkin," tutur Enrique pada AS.


"Saat ini kami tengah memimpin klasemen grup, namun kami hanya unggul satu angka dari BATE dan Bayer Leverkusen, jadi tidak akan ada yang mudah. M


"BATE akan berusaha keras menang mengingat mereka akan melawan juara bertahan. Mereka kehilangan striker utama mereka, namun mereka akan menemukan solusi terbaik menjelang pertandingan ini." [initial]


 (as/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.