
Bola.net - Kemenangan 6-1 Real Madrid atas tuan rumah Schalke di babak 16 besar Liga Champions 2013/14 leg pertama, Kamis (27/2), bermakna spesial.
Menurut situs resmi UEFA, Madrid kini tercatat sebagai tim tandang pertama yang sanggup melesakkan enam gol di babak knockout kompetisi ini. El Real melewati pencapaian Bayern Munich, yang melumat tuan rumah Sporting Lisbon 5-0 di babak 16 besar leg pertama pada 25 Februari 2009 silam.
Berdasarkan statistik Opta, Madrid juga menjadi tim Spanyol pertama yang mencetak enam gol tandang di tanah Jerman di kompetisi Eropa.
Kemenangan 6-1 berkat masing-masing dua gol Cristiano Ronaldo, Gareth Bale dan Karim Benzema itu pun membuat sang pemilik sembilan gelar sangat nyaman menatap leg kedua di Santiago Bernabeu 19 Maret mendatang.
Dengan keunggulan agregat setelak ini, rasanya Iker Casillas dan kawan-kawan sudah 99,9% pasti lolos ke perempat final. [initial]
(bola/gia)
Menurut situs resmi UEFA, Madrid kini tercatat sebagai tim tandang pertama yang sanggup melesakkan enam gol di babak knockout kompetisi ini. El Real melewati pencapaian Bayern Munich, yang melumat tuan rumah Sporting Lisbon 5-0 di babak 16 besar leg pertama pada 25 Februari 2009 silam.
Berdasarkan statistik Opta, Madrid juga menjadi tim Spanyol pertama yang mencetak enam gol tandang di tanah Jerman di kompetisi Eropa.
Kemenangan 6-1 berkat masing-masing dua gol Cristiano Ronaldo, Gareth Bale dan Karim Benzema itu pun membuat sang pemilik sembilan gelar sangat nyaman menatap leg kedua di Santiago Bernabeu 19 Maret mendatang.
Dengan keunggulan agregat setelak ini, rasanya Iker Casillas dan kawan-kawan sudah 99,9% pasti lolos ke perempat final. [initial]
Artikel Terkait:
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 26 Februari 2014 23:26
-
Liga Champions 26 Februari 2014 23:24
-
Liga Spanyol 26 Februari 2014 21:39
-
Liga Spanyol 26 Februari 2014 21:08
-
Liga Spanyol 26 Februari 2014 19:57
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:40
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:06
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 19:57
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...