Emosi! Fans Atletico Rusak Plakat Courtois Usai Juara Liga Champions Bersama Madrid

Emosi! Fans Atletico Rusak Plakat Courtois Usai Juara Liga Champions Bersama Madrid
Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois dengan trofi Liga Champions 2021/22 (c) AP Photo

Bola.net - Plakat Thibaut Courtois dilaporkan dirusak oleh fans Atletico Madrid karena mereka diduga jadi emosi usai melihat sang kiper memenangkan trofi Liga Champions 2021-22 bersama Real Madrid.

Courtois tampil luar biasa di final Liga Champions 2021-22 lawan Liverpool di Stade de France. Ia membuat sejumlah penyelamatan gemilang.

Termasuk beberapa peluang yang didapat Mohamed Salah. Pada akhirnya Madrid pun sukses mengalahkan Liverpool.

Madrid menang 1-0 berkat gol Vinicius Jr. Courtois sendiri akhirnya didapuk sebagai Man of the Match laga final tersebut.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 3 halaman

Fans Atletico Emosi

Sebelum laga final Liverpool vs Real Madrid di Liga Champions 2021-22, Thibaut Courtois sempat berkomentar bahwa ia sekarang berada di sisi bagus sejarah. Hal ini sepertinya merujuk pada kegagalannya di final tahun 2014 silam.

Saat itu Courtois masih membela Atletico Madrid. Di final timnya dikalahkan oleh Real Madrid.

Usai final di Paris, fans Atletico Madrid dikabarkan emosi. Mereka pun mengungkapkan keinginannya untuk mencopot plakat Courtois.

Hal tersebut ditolak oleh Presiden Atletico, Enrique Cerezo, tapi dengan cara yang salah. Ia mengatakan jika mereka memang ingin mencopot plakat tersebut maka mereka harus melakukannya sendiri.

"Jika Anda ingin menyingkirkan plakat Courtois, pergilah dengan kapak dan sekop dan lepaskan sendiri," tegas Cerezo via Marca.

2 dari 3 halaman

Fans Atletico Rusak Plakat Courtois

Fans Atletico Madrid pun akhirnya 'mengambil saran' Enrique Cerezo. Mereka lanngsung bergerak menyingkirkan plakat Thibaut Courtois.

Plakat yang dimaksud itu sendiri merupakan bentuk penghargaan Atletico pada Courtois. Sebab kiper asal Belgia itu masuk jajaran pemain yang mencatatkan 100 penampilan bersama Los Rojiblancos.

3 dari 3 halaman

Reaksi Courtois

Hanya beberapa jam setelah plakatnya dirusak oleh fans Atletico Madrid, Thibaut Courtois bereaksi. Ia mengunggah fotonya di Twitter.

Ia memamerkan fotonya mengangkat trofi Liga Champions. Demikian juga trofi penghargaan pemain terbaiknya di laga final.

Courtois juga tak lupa menyertakan caption singkat, yang bisa jadi akan membua fans Atletico Madrid makin emosi. "Hala Madrid."

(Marca/ESPN)