
Bola.net - - Eks pilar Liverpool John Aldridge mengklaim bahwa tak ada satu pun tim yang akan mau diundi untuk berhadapan dengan Mohamed Salah cs di babak perempat final Liga Champions nanti.
Sejauh ini, baru ada dua tim asal Inggris yang memastikan lolos ke babak perempat final Liga Champions. Selain Liverpool, satu tim lainnya adalah Manchester City.
Liverpool sendiri saat ini tampil kian garang di bawah asuhan Jurgen Klopp. Mereka kian solid di belakang dan tajam di depan. Contohnya saat berhasil menghajar Porto di babak 16 besar dengan skor 5-0.
Tambahan lima gol itu membuat Liverpool sejauh ini telah mencetak 28 gol di Liga Champions. Mulai dari fase grup hingga babak 16 besar. 14 di antaranya dicetak merata ke gawang Maribor dan Spartak Moscow.
Porto dihajar Liverpool
Keganasan Salah cs ini diklaim oleh Aldridge telah membuat keder tim-tim lainnya di kompetisi paling elit di Eropa itu. Apalagi jika Liverpool tampil dalam performa terbaiknya.
"Pada harinya, kita bisa sangat menghancurkan," tulis Mirror mengutip ucapan Aldridge.
"Lihatlah Maribor, orang bilang mereka tim yang buruk, tapi kami satu-satunya tim yang mengalahkan mereka dan kami mengalahkan mereka 7-0. Moskow, mereka bilang mudah saat kami mengalahkan mereka 7-0, tapi tidak ada tim lain mengalahkan mereka dengan skor seperti itu. Porto, sungguh sebuah performa yang luar biasa!" pujinya.
"Bukan karena tim-tim itu jelek, itu karena kami tampil maksimal di depan dan jika kami mencapai level itu maka tim seperti , Real Madrid, Manchester City, tim yang bermain terbuka, maka pada hari terbaik kami, jika kami bertahan dengan baik, kami bisa mengalahkan mereka. Tidak ada tim yang mau bermain lawan kami, itu fakta," koarnya.
Baca Juga:
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 14 Maret 2018 21:33
Diincar Real Madrid, Kiper Hadjuk Split Langsung Matikan Telepon
-
Liga Spanyol 14 Maret 2018 19:49
-
Liga Inggris 14 Maret 2018 11:30
-
Liga Spanyol 13 Maret 2018 17:30
-
Liga Eropa Lain 13 Maret 2018 15:02
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...