Edmilson Yakin Barca Bisa Comeback Lawan Juve

Edmilson Yakin Barca Bisa Comeback Lawan Juve
(c) AFP

Bola.net - - Mantan gelandang , , yakin bahwa tim lamanya akan mampu mencatat comeback di laga leg kedua perempat final Liga Champions melawan - meski tahu itu akan sulit.

Barcelona menelan kekalahan telak 0-3 ketika bermain di Turin tengah pekan ini. Dua gol Paulo Dybala dan satu dari Giorgio Chiellini membuat banyak orang meragukan kemampuan tim juara 2015 untuk lolos ke semifinal.

Barca sendiri pernah kalah 0-4 dari PSG di leg pertama babak 16 besar, sebelum mereka membuat comeback di kandang sendiri dengan menang 6-1.

Meski sulit, ia yakin Barcelona mampu melakukan hal tersebut.

EdmilsonEdmilsonw

"Wajar jika sebuah tim tak benar-benar ada di level tertinggi dan tidak bermain bagus di tiap laga. Tidak normal untuk bermain di dua laga Liga Champions seburu Barca," tutur Edmilson di Radio Barcelona.

"Saya tidak tahu seperti apa atmosfernya, namun mereka yang ada di klub akan coba menemukan cara untuk membuat musim ini berakhir baik."

"Mereka sudah melalui pekan yang sulit. Semua orang tahu laga di Turin akan sulit. Tim bisa mencetak dua atau tiga gol dan itu takkan jadi bencana. Bangkit dari posisi 0-3 memang sulit, namun masih ada leg kedua. Saya yakin Barca akan mencoba mengubah kondisi sulit ini."

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.