Dybala Cedera, Dybala Kecewa

Dybala Cedera, Dybala Kecewa
Paulo Dybala (c) AFP
- Juventus akan melawan tuan rumah Bayern Munchen di leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2015/16, Kamis (17/3). Imbang 2-2 di leg pertama, Juventus ditunggu tugas berat jika ingin lolos ke perempat final.


Beban Juventus terasa lebih berat karena takkan diperkuat sejumlah pilarnya yang cedera, termasuk yang terkini Paulo Dybala. Striker Argentina itu sendiri mengaku kecewa tak bisa ikut berjuang dengan rekan-rekannya di Allianz Arena.


"Sangat kecewa tak bisa berjuang dengan rekan-rekan di Munchen! Ingin sembuh secepat mungkin," tulis Dybala di Instagram



Bukan hanya Dybala yang harus absen memperkuat Juventus di markas Bayern. Martin Caceres, Claudio Marchisio dan Giorgio Chiellini juga harus menepi akibat cedera. [initial]


 (ist/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.