Draxler: Lawan MSN Bukan Hal yang Sulit

Draxler: Lawan MSN Bukan Hal yang Sulit
Julian Draxler (c) PSG

Bola.net - - Winger , Julian Draxler tidak merasa bahwa melawan Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar [Trio MSN] menjadi hal yang sulit. Karena ia bermain di posisi menyerang. Namun, MSN menjadi lawan yang ingin ia hindari jika bermain bermain sebagai pemain belakang.

"Bagi saya, itu bukan hal yang sulit [melawan MSN] karena saya berada di posisi menyerang. Tapi saya tidak ingin bertahan dan menghadapi mereka," ujar Draxler dikutip dari ESPN.

Draxler akan kembali berjumpa dengan MSN saat PSG bentrok dengan Barcelona di leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Laga ini akan digelar pada Kamis (9/3) dini hari WIB di Stadion Camp Nou.

Pada leg pertama, PSG sukses mengukir kemenangan dengan skor yang telak yakni 4-0. Pada laga ini Draxler turut menyumbangkan satu gol. Skor ini akan menjadi modal bagi PSG untuk menjalani laga di Camp Nou.

Meski punya modal yang cukup bagus, Draxler meminta rekan-rekannya untuk tidak menilai remeh kemampuan Barca. Pasalnya, pasukan Luis Enrique bisa melakukan banyak hal besar. Tidak menutup kemungkinan untuk membalikkan kedudukan dengan menang 5-0 atas PSG.

"Kami menunjukkan kualitas di leg pertama dan bisa menghentikan mereka. Tentu bukan hal yang mudah di Camp Nou, mungkin mereka tim dengan lini serang terbaik di dunia. Mereka bisa melakukan segalanya dan sudah bersiap."

"Jika MSN tidak mendapatkan bola, mereka tidak bisa mencetak gol. Tapi itu tidak mudah, karena bermain di Camp Nou tak ubahnya seperti bermain selama 180 menit," tutup pemain internasional Jerman ini.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.