Draxler Janji Wolfsburg Takkan Parkir Bus Lawan Madrid

Draxler Janji Wolfsburg Takkan Parkir Bus Lawan Madrid
Julian Draxler (c) AFP
- Julian Draxler berjanji timnya tidak hanya akan bertahan ketika mereka menjamu Real Madrid di leg pertama babak perempat final Liga Champions pekan ini.


akan jadi tim yang tidak diunggulkan untuk lolos ke babak berikutnya, ketika mereka menghadapi 10 kali juara Eropa. Namun hal tersebut tak berarti tim asuhan Dieter Hecking bakal bertahan habis-habisan, setidaknya menurut Draxler.


"Bertahan dengan baik dan menyerang sama baiknya. Tidak cukup hanya sekedar menumpuk pemain di depan gawang sendiri dan hanya bertahan, bertahan, dan bertahan," tutur Draxler menurut Goal International.


"Real adalah tim yang bisa mencetak gol di stadion manapun di dunia, jadi kami juga harus menyerang. Kami harus menciptakan peluang sendiri dan mungkin sesuatu akan bisa terjadi."


"Ketika anda bermain melawan Barcelona, mereka selalu menguasai bola. Namun Madrid berbeda, mereka akan menguasai bola juga, namun permainan akan berjalan berbeda di sini." [initial]


 (gl/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.