Ditarik Keluar Lawan Bayern Munchen, Apakah Jude Bellingham Cedera?

Ditarik Keluar Lawan Bayern Munchen, Apakah Jude Bellingham Cedera?
Ekspresi Jude Bellingham pada laga Man City vs Real Madrid di leg kedua babak 8 Besar Liga Champions 2023/2024 (c) AP Photo/Dave Shopland

Bola.net - Manajer Real Madrid, Carlo Ancelotti memberikan kabar seputar kondisi Jude Bellingham. Ia memastikan sang gelandang tidak mengalami cedera.

Dini hari tadi, Real Madrid bertandang ke markas Bayern Munchen di leg pertama semifinal Liga Champions 2023/2024. Di laga ini, Jude Bellingham dipasang sebagai starter di laga ini.

Namun di laga ini, Bellingham ditarik di pertengahan babak kedua. Sebelum ditarik, sang bek terlihat kesakitan.

Alhasil banyak yang berspekulasi bahwa sang gelandang mengalami cedera. Namun benarkah demikian?

Simak informasi dari Ancelotti selengkapnya di bawah ini.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 4 halaman

Alami Kram

Alami Kram

Ekspresi Jude Bellingham dalam laga persahabatan antara Timnas Inggris vs Timnas Belgia, Rabu (27/3/2024). (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Dalam konferensi persnya setelah laga, Ancelotti melurus kabarkan bahwa Bellingham mengalami cedera.

Ia menyebut bahwa sang gelandang hanya mengalami kram di laga itu.

"Bellingham mengalami kram setelah 60 menit pertandingan, jadi saya harus menariknya keluar," ungkap Ancelotti.

2 dari 4 halaman

Performa Kurang Oke

Performa Kurang Oke

Selebrasi Jude Bellingham dalam laga Real Betis vs Real Madrid di La Liga 2023/2024, Sabtu (10/12/2023) malam WIB. (c) AP Photo/Jose Breton

Ancelotti menyebut bahwa sebelum Bellingham kram, ia memang sudah berencana untuk menarik keluar sang gelandang.

Ia menilai penampilan sang gelandang di laga itu kurang maksimal sehingga ia ingin menggantikannya dengan pemain lain.

"Jude Bellingham tidak berada dalam performa terbaiknya di malam ini, namun bukan hanya dia yang begitu. Seluruh tim kami juga tidak berada di level terbaik," pungkasnya.

3 dari 4 halaman

Selamat dari Kekalahan

Selamat dari Kekalahan

Duel Vinicius Junior dan Jamal Musiala dalam laga Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions 2023/2024, Rabu (1/5/2024) dini hari WIB. (c) AP Photo/Matthias Schrader

Di laga tersebut, Real Madrid berhasil selamat dari kekalahan.

Penalti Vinicius di akhir babak kedua membuat Los Blancos menahan imbang tuan rumah dengan skor 2-2.