Direktur Wolfsburg: Jangan Lengah di Bernabeu

Direktur Wolfsburg: Jangan Lengah di Bernabeu
Wolfsburg (c) AFP
- Wolfsburg akan melawan tuan rumah Real Madrid di leg kedua babak perempat final Liga Champions 2015/16, Rabu (13/4). Wolfsburg berada di posisi nyaman setelah menang 2-0 di leg pertama.


Namun, direktur Wolfsburg Klaus Allofs meminta pasukannya agar tidak lengah sedetik pun di Santiago Bernabeu. Pasalnya, lawan mereka adalah Madrid.


"Meski kalah 0-2 di leg pertama, Real tetap favorit. Meski unggul 3-0 atau bahkan 4-0, kami sama sekali tak boleh lengah," kata Allofs seperti dilansir situs resmi Wolfsburg.


"Kami harus terus terjaga dan tak boleh melakukan kesalahan," tegasnya.


Pada leg pertama, dua gol Wolfsburg ke gawang Madrid didapat melalui penalti Ricardo Rodriguez menit 18 dan finishing Maximilian Arnold menit 25. [initial]


 (vw/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.