
Bola.net - - Kiper AS Roma, Alisson Becker, saat ini sedang dikait-kaitkan dengan dua klub raksasa Eropa lainnya, Real Madrid dan Liverpool. Namun, Pemain asal Brasil tersebut tak menghiraukan hal itu dan memilih untuk fokus kepada klubnya saat ini.
Performa sang kiper di musim ini banyak menarik perhatian klub-klub besar Eropa. Real Madrid dan Liverpool disebut-sebut paling getol dengan jasa sang pemain karena ingin meningkatkan kualitas di sektor penjaga gawang.
Alisson sendiri mengaku senang dengan kabar ketertarikan dua klub besar tersebut. Namun, mantan penjaga gawang Internacional tersebut tak ingin menghiraukan kabar tersebut dan ingin fokus untuk membantu klubnya saat ini.
"Logis jika ketertarikan itu membuat saya senang. Saya tahu nilai saya, bukan dalam hal uang melainkan sebagai pemain," ujar Alisson kepada Gazzetta dello Sport.
"Saya tahu apa yang bisa diberikan kepada tim, tapi saya hanya memikirkan masa sekarang. Saya harus fokus untuk bermain baik," tandasnya.
Alisson turut berpartisipasi kala Roma tumbang dengan skor telak 2-5 atas Liverpool di leg pertama Liga Champions pekan lalu. Pada leg kedua hari Kamis (3/5) mendatang, ia diprediksi akan kembali mengawal gawang skuat asuhan Eusebio Di Francesco tersebut.
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 1 Mei 2018 19:36
-
Liga Champions 1 Mei 2018 12:32
-
Liga Champions 1 Mei 2018 12:16
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...