Diego Lopez: Dari Lubuk Hati Terdalam, Semoga Madrid ke Final

Diego Lopez: Dari Lubuk Hati Terdalam, Semoga Madrid ke Final
Diego Lopez (c) Ist
Bola.net - Diego Lopez memberikan dukungan pada mantan klubnya, Real Madrid, untuk melewati Juventus dan maju hingga ke final Liga Champions di musim kompetisi kali ini.

Lopez sempat menjadi kiper utama Madrid di era Jose Mourinho. Namun musim lalu ia harus mengisi posisi terebut bergantian dengan Iker Casillas di bawah asuhan Carlo Ancelotti, hingga akhirnya sang pemain terpaksa menyingkir dari persaingan dan pindah ke AC Milan.

Namun demikian rupanya masih ada sedikit cinta tersisa dalam diri Lopez untuk sang mantan klub, Madrid.

"Dari lubuk hati yang paling dalam, saya ingin Madrid bermain di final. Namun demikian hal tersebut bakal amat sulit," jelas Lopez menurut laporan yang diturunkan oleh AS.

Madrid sendiri akan menjamu Juventus di leg kedua semifinal dini hari nanti, usai mereka kalah 1-2 di Turin pekan lalu. [initial]

 (as/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.