Dibekuk Barca, Vidal Minta Kepala Juve Tetap Tegak

Dibekuk Barca, Vidal Minta Kepala Juve Tetap Tegak
Arturo Vidal (c) ist
Bola.net - Gelandang Juventus, Arturo Vidal, percaya bahwa mereka masih bisa menjaga kepala tetap tegak, usai kalah di Berlin.

Juventus tumbang dengan skor 1-3 oleh Barcelona, ketika mereka menghadapi tim Catalan di Final Liga Champions, yang digelar di Olympiastadion akhir pekan lalu.

"Kami memberikan segalanya di atas lapangan. Juve membuktikan bahwa kami adalah tim bagus. Tahun depan saya ingin bermain di final Liga Champions lagi bersama tim ini. Saya punya kontrak dengan Juve dan berharap bisa menyelesaikannya," jelas Vidal pada reporter.

"Ketika kami menyamakan kedudukan lewat Alvaro Morata, saya kira kami bisa menang, namun mereka mencetak gol kedua ketika permainan kami mulai membaik," pungkasnya. [initial]

 (sm/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.