Di Bawah Guardiola, City Tak Bisa Menangi Liga Champions

Di Bawah Guardiola, City Tak Bisa Menangi Liga Champions
Pep Guardiola (c) AFP

Bola.net - - Salah satu komentator sepakbola Irlandia, Eamon Dunphy, menyebutkan bahwa Manchester City tak akan bisa memenangkan Liga Champions jika masih di bawah asuhan Josep Guardiola. Bahkan, dia siap kehilangan pekerjaan jika The Citizens berhasil juara.

Beberapa hari terakhir ini, Guardiola banyak mendapatkan sanjungan berkat keberhasilannya membawa City juara Premier League musim ini. Kevin De Bruyne mengunci gelar usai mengalahkan Tottenham pada akhir pekan kemarin.

Namun, hal sebaliknya terjadi di kompetisi bergengsi Eropa, Liga Champions. Kevin De Bruyne dkk tumbang di tangan rival mereka, Liverpool, dalam dua leg dengan agregat yang cukup telak, yakni 5-1.

Hal itu membuat Dunphy yakin City akan kembali gagal memenangkan gelar di ajang bergengsi tersebut selama masih di bawah asuhan Guardiola. Bahkan, ia siap meninggalkan pekerjaannya saat ini jika Guardiola mampu meraihnya.

"Guardiola direkrut untuk memenangkan Liga Champions seperti waktu di Bayern Munchen. Dia gagal di sana dan masih memiliki perjalanan jauh jika ingin menjuarai Liga Champions bersama tim ini," ujar Dunphy kepada Game On.

"Mari lihat apa yang dia lakukan di Manchester City. Dia tak akan memenangkan Liga Champions lagi. Dan bila dia berhasil, saya akan mengundurkan diri!" tutupnya.

Pelatih asal Spanyol tersebut sempat merasakan gelar Liga Champions dua kali saat masih melatih Barcelona. Namun, ia gagal mendapatkan gelar tersebut saat melatih Bayern Munchen selama tiga musim masa kepelatihannya.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.