Del Piero Favoritkan Atletico Ketimbang Juventus

Del Piero Favoritkan Atletico Ketimbang Juventus
Del Piero favoritkan Atletico ketimbang Juve (c) AFP
Bola.net - Setelah meraih tiga scudetto berturut-turut, musim ini Juventus menginginkan tampil lebih baik di Liga Champions. Sukses memetik tiga poin di matchday pertama grup A atas Malmo, kini Bianconeri harus bertandang ke Spanyol guna menghadapi Atletico Madrid.

Dalam pandangan salah satu legenda Juventus, Alessandro Del Piero, Atletico adalah favorit di matchday kedua ini, mengingat status finalis musim lalu.

"Atletico adalah favorit, mereka adalah salah satu tim terbaik di Eropa, tim yang sangat hebat dan duel ini akan menjadi salah satu yang terbaik di fase ini.

"Kedua tim adalah juara dari liga masing-masing dan Atletico bermain di final Champions musim lalu. Tapi apa pun bisa terjadi saat Juve menjamu Atleti di Juventus Stadium." kata Del Piero pada Marca.

Di samping itu, striker yang saat ini bermain di  Liga Super India bersama Delhi Dynamos itu juga menyampaikan pujiannya pada Diego Simeone, Koke dan Alessio Cerci.

"Simeone adalah sosok yang sangat pandai, seorang profesional yang memiliki keyakinan pada idenya dan mampu memotivasi timnya.

"Koke memiliki kualitas yang sangat bagus dan ia masih bisa berkembang lagi. Cerci sangat ingin bermain di Liga Champions, ia memiliki kecepatan, kualitas dan bagus dalam duel satu lawan satu." imbuhnya.

Bila tak ada perubahan, duel ini akan ditayangkan live oleh SCTV pada hari Kamis 02 September pada pukul 01.45 WIB. [initial]

 (foti/dct)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.