
Bola.net - - AS Roma kalah 1-2 di kandang Shakhtar Donetsk pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2017/18, Kamis (22/2). Satu-satunya gol Roma dicetak oleh Cengiz Under, yang melakoni debut di kompetisi ini. Dia juga menjadi pemain Turki termuda yang melakukannya.
Roma unggul lewat Cengiz Under di menit 41, tapi Shakhtar bisa menyamakan kedudukan lewat Facundo Fereyra di menit 52. Pada menit 71, Fred membobol gawang Alisson dengan tendangan bebas untuk memastikan kemenangan timnya.
Under langsung mencetak gol perdana dalam debutnya di Liga Champions. Menurut UEFA.com, Under telah menyamai prestasi beberapa pemain hebat lain, termasuk Zlatan Ibrahimovic, Wayne Rooney, Karim Benzema, Thomas Müller dan Marco Asensio (mencetak gol dalam debutnya di kompetisi ini).
???? Cengiz Ünder is the youngest Turkish goalscorer in #UCL history. ?? pic.twitter.com/2lHwKAuLdj
— UEFA Champions League (@ChampionsLeague) February 21, 2018
Under bahkan menjadi pemain Turki termuda yang pernah mencetak gol di Liga Champions. Pemain kelahiran 14 Juli 1997 itu melakukannya di usia 20 tahun dan 222 hari.
Under juga tercatat sebagai pencetak gol termuda kedua Roma di Liga Champions. Dia hanya kalah dari Antonio Cassano, yang melakukannya di usia 20 tahun dan 82 hari.
Cassano mencetak gol perdananya untuk Roma di Liga Champions ketika Roma menang 1-0 dalam laga tandang melawan Genk di fase grup pada 2 Oktober 2002.
2 - Cengiz Ünder (20yy, 222dd) is the 2nd youngest goalscorer for @OfficialASRoma in UCL history after Antonio Cassano (20yy, 82dd). Wonder.
— OptaPaolo (@OptaPaolo) February 21, 2018
Under sedang berada dalam form yang gemilang. Dia selalu mencetak gol dalam empat penampilan terakhirnya untuk Roma.
Under mencetak satu gol penentu kemenangan 1-0 Roma atas Verona di Serie A, lalu menyarangkan dua gol ke gawang Benevento, satu gol lawa Udinese, dan satu gol kontra Shakhtar. Satu gol kontra Shakhtar ini juga memberi harapan bagi Roma untuk melakoni leg kedua di Olimpico pada 13 Maret mendatang.
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Februari 2018 22:54
-
Liga Champions 21 Februari 2018 21:06
-
Liga Champions 21 Februari 2018 19:05
-
Liga Champions 21 Februari 2018 18:34
-
Liga Champions 21 Februari 2018 18:04
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...