Data dan Fakta Liga Champions: PSG vs Manchester United

Data dan Fakta Liga Champions: PSG vs Manchester United
Liga Champions, PSG vs Manchester United (c) Bola.net

Bola.net - PSG akan berhadapan dengan Manchester United (MU) pada matchday 1 Grup H Liga Champions 2020/21, Rabu (21/10/2020). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan ini.

Sebelum ini, PSG dan MU baru pernah bertemu di babak 16 besar Liga Champions 2018/19.

Pada waktu itu, PSG menang 2-0 lewat gol-gol Presnel Kimpembe dan Kylian Mbappe pada leg pertama di Inggris. Namun, MU menunjukkan salah satu aksi comeback terbaik ketika ganti memukul PSG 3-1 pada leg kedua di Prancis.

Di Paris, MU unggul lewat gol Romelu Lukaku menit 2, dan PSG membalas lewat gol Juan Bernat menit 12. Lukaku membawa MU kembali memimpin dengan gol kedua yang dia cetak di menit 30. MU lolos secara dramatis berkat gol penalti Marcus Rashford di menit 90+4. MU unggul gol tandang dalam agregat 3-3.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Statistik PSG

Musim lalu, PSG lolos sampai final. Namun, PSG gagal menjadi juara di final Liga Champions perdana mereka itu. Mereka kalah 0-1 melawan Bayern Munchen di final.

PSG memenangi 12 dari 18 laga terakhirnya di Liga Champions (M12 S3 K3).

PSG cuma kalah 1 kali dalam 7 laga kandang terakhirnya melawan tim-tim Inggris (M3 S3 K1).

PSG tanpa clean sheet, alias selalu kebobolan, dalam 7 laga kandang terakhirnya melawan tim-tim Inggris.

Rekor kandang PSG melawan tim-tim Inggris adalah M4 S4 K2. Selain kekalahan 1-3 lawan MU, satu kekalahan lainnya adalah 0-3 melawan Chelsea di fase grup Liga Champions 2004/05.

PSG cuma kalah 3 kali dalam 55 laga kandang terakhirnya di kompetisi klub UEFA (M36 S16 K3).

PSG tak terkalahkan dalam 24 laga kandang terakhirnya di fase grup Liga Champions (M19 S5 K0).

Ander Herrera mencetak 20 gol dalam 189 penampilan untuk MU periode 2014-2019, sebelum gabung PSG pada Juli 2019.

Kylian Mbappe sudah mencetak 4 gol dan 3 assist dalam 4 penampilan untuk PSG di Ligue 1 musim ini.

PSG sudah kalah 2 kali dalam 7 laga di Ligue 1 musim ini (M5 S0 K2), tapi sudah mencetak 16 gol dan baru kebobolan 3 gol.

Matchday 2 (28 Oktober 2020): Istanbul Basaksehir vs PSG.

2 dari 2 halaman

Statistik Manchester United

MU tak terkalahkan dalam 5 lawatan terakhirnya ke Prancis (M3 S2 K0).

Rekor tandang MU melawan tim-tim Prancis adalah M5 S7 K2.

MU cuma kalah 1 kali dalam 10 laga terakhirnya melawan tim-tim Prancis, kandang dan tandang (M7 S2 K1).

Edinson Cavani adalah top skor sepanjang masa PSG, mencetak 200 gol dalam 301 penampilan selama periode 2013-2020. Dia gabung MU pada 5 Oktober 2020.

MU menang 4-1 atas tuan rumah Newcastle lewat gol-gol Harry Maguire, Bruno Fernandes, Aaron Wan-Bissaka, dan Marcus Rashford akhir pekan kemarin. Dengan demikian, berarti MU memenangi 2 laga tandang yang sudah mereka mainkan di Premier League musim ini. Sebelumnya, mereka menang 3-2 di kandang Brighton.

Bruno Fernandes telah mengukir 11 gol dan 8 assist dalam 18 penampilan untuk MU di Premier League.

Aaron Wan-Bissaka mencetak gol perdananya untuk MU ketika melawan Newcastle. Dia adalah pemain ke-116 yang pernah mencetak gol untuk MU di Premier League.

Marcus Rashford telah mencetak 3 gol dan 2 assist dalam 6 penampilan untuk MU di semua kompetisi musim ini.

Matchday 2 (28 Oktober 2020): Manchester United vs RB Leipzig.