Data dan Fakta Liga Champions: Juventus vs Barcelona

Data dan Fakta Liga Champions: Juventus vs Barcelona
Liga Champions, Juventus vs Barcelona (c) Bola.net

Bola.net - Juventus akan menjamu Barcelona pada matchday 2 Grup G Liga Champions 2020/21, Kamis (29/10/2020). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Allianz Stadium ini.

Juventus dan Barcelona terakhir kali bertemu di fase grup Liga Champions 2017/18. Juventus kalah 0-3 di Spanyol oleh dua gol Lionel Messi dan satu gol Ivan Rakitic. Setelah itu, laga di Italia berkesudahan 0-0.

Rekor Juventus melawan Barcelona adalah M3 S4 K4, mencetak 10 gol dan kebobolan 13 gol.

Juventus belum pernah kalah melawan Barcelona di Turin. Rekor kandangnya melawan Blaugrana adalah M2 S3 K0.

Juventus dan Barcelona memiliki dua pencetak gol terbanyak dalam sejarah Liga Champions, yakni Cristiano Ronaldo (130 gol) dan Lionel Messi (116 gol). Dua pemain itu juga memiliki trofi Ballon d'Or terbanyak, yakni Ronaldo 5 dan Messi 6.

Cristiano Ronaldo, yang melewatkan 3 laga terakhir Juventus akibat COVID-19, termasuk matchday 1, telah mencetak 18 gol dalam 33 penampilan melawan Barcelona di semua kompetisi.

Lionel Messi telah mencetak 13 gol melawan tim-tim Italia. Rinciannya adalah 8 gol vs AC Milan, 2 gol vs Juventus, 2 gol vs AS Roma, dan 1 gol vs Napoli.

Andrea Pirlo, yang mulai musim ini melatih Juventus, adalah mantan pemain Juventus periode 2011-2015. Laga terakhirnya sebagai pemain Juventus adalah melawan Barcelona di final Liga Champions 2015, di mana Juventus kalah 1-3.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 2 halaman

Statistik Juventus

Pada matchday 1, yang menandai debut Andrea Pirlo sebagai pelatih di Liga Champions, Juventus menang 2-0 di kandang Dynamo Kiev. Juventus menang lewat sepasang gol Alvaro Morata.

Di Serie A akhir pekan kemarin, Juventus cuma bisa imbang 1-1 menjamu Hellas Verona. Satu gol Juventus dicetak Dejan Kulusevksi dari assist Alvaro Morata.

Alvaro Morata selalu mencetak gol atau assist dalam 3 penampilan terakhirnya untuk Juventus di semua kompetisi (3 gol, 1 assist). Morata telah mencetak 2 gol dalam 9 penampilan melawan Barcelona di semua kompetisi.

Arthur memainkan 72 pertandingan untuk Barcelona sebelum gabung Juventus musim panas kemarin.

Juventus kalah 3 kali dalam 10 laga kandang terakhirnya di kompetisi klub UEFA.

Namun, Juventus cuma kalah 4 kali dalam 42 laga kandang terakhirnya di kompetisi klub UEFA.

Juventus memenangi 5 dari 7 laga terakhirnya melawan tim-tim Spanyol, kandang dan tandang (M5 S1 K1).

Pertemuan terakhir Juventus dengan tim Spanyol adalah melawan Atletico Madrid di fase grup Liga Champions musim lalu. Imbang 2-2 di Spanyol, Juventus menang 1-0 lewat gol tunggal Paulo Dybala di Italia.

Juventus cuma kalah 1 kali dalam 13 laga kandang terakhirnya melawan tim-tim Spanyol (M8 S4 K1), yakni 0-3 lawan Real Madrid di leg 1 babak perempat final Liga Champions 2017/18 (kalah agregat 3-4).

Rekor kandang Juventus melawan tim-tim Spanyol adalah M17 S9 K3.

Rekor keseluruhan Juventus melawan tim-tim Spanyol adalah M24 S16 K24, mencetak 74 gol dan kebobolan 70 gol.

Matchday 3 (4 November 2020): Ferencvaros vs Juventus.

2 dari 2 halaman

Statistik Barcelona

Pada matchday 1, Barcelona menang 5-1 menjamu Ferencvaros. Barcelona menang lewat penalti Lionel Messi, serta gol-gol Ansu Fati, Philippe Coutinho, Pedri, dan Ousmane Dembele.

Gol kontra Ferencvaros di matchday 1 menjadikan Lionel Messi pemain pertama yang pernah mencetak gol di Liga Champions selama 16 musim beruntun.

Di La Liga akhir pekan kemarin, Barcelona kalah 1-3 menjamu sang rival Real Madrid. Satu gol Barcelona dicetak oleh Ansu Fati.

Ada dua mantan pemain Juventus di skuad Barcelona, yakni Neto Neto (2015-2017) dan Miralem Pjanic (2016-2020). Pjanic pernah mencetak 1 gol dalam 11 penampilan melawan Juventus, yakni bersama AS Roma (2011-2016).

Barcelona cuma kalah 3 kali dalam 33 laga terakhirnya di Liga Champions (M20 S10 K3), tapi itu termasuk rekor kekalahan terbesar mereka di Eropa, yakni 2-8 melawan Bayern Munchen dalam partai 1 leg di perempat final musim lalu.

Barcelona tak terkalahkan dalam 4 laga tandang terakhirnya di kompetisi klub UEFA (M2 S2 K0).

Namun, Barcelona cuma menang 6 kali dalam 17 laga tandang terakhirnya di kompetisi klub UEFA (M6 S7 K4).

Di Liga Champions musim lalu, Barcelona bertemu dengan dua tim Italia, yakni Inter Milan di fase grup dan Napoli di babak 16 besar. Mereka mengalahkan Inter dengan skor identik 2-1 kandang dan tandang, kemudian menyingkirkan Napoli dengan agregat 4-2 (1-1 tandang, 3-1 kandang).

Barcelona cuma menang 1 kali dalam 10 lawatan terakhirnya ke Italia (M1 S6 K3).

Barcelona tak terkalahkan dalam 6 laga terakhirnya melawan tim-tim Italia (M4 S2 K0).

Rekor tandang Barcelona melawan tim-tim Italia adalah M7 S12 K7.

Rekor keseluruhan Barcelona melawan tim-tim Italia adalah M29 S18 K11, mencetak 99 gol dan kebobolan 58.

Matchday 3 (4 November 2020): Barcelona vs Dynamo Kiev.