
- Tim debutan Hoffenheim akan menjamu Manchester City pada matchday 2 Grup F Liga Champions 2018/19, Selasa . Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Rhein-Neckar-Arena ini.
Ini adalah musim perdana Hoffenheim di fase grup Liga Champions. Pada penampilan pertamanya, di matchday 1, Hoffenheim imbang 2-2 melawan tuan rumah Shakhtar Donetsk. Laga melawan City nanti akan menjadi laga kandang perdana Hoffenheim di kompetisi ini.
Advertisement
Florian Grillitsch mencetak gol perdana Hoffenheim di Liga Champions ketika imbang 2-2 melawan tuan rumah Shakhtar Donetsk. Satu gol lainnya dicetak oleh Havard Nordtveit.
Dalam laga itu, Julian Nagelsmann (Hoffenheim) mengukir rekor sebagai pelatih termuda sepanjang sejarah Liga Champions di usia 31 tahun 58 hari. Dia mematahkan rekor sebelumnya yang diukir oleh Viktor Goncharenko (31 tahun 99 hari), ketika BATE melawan Real Madrid pada matchday 1 musim 2008/09.
Satu-satunya klub asal Inggris yang pernah dihadapi Hoffenheim di kompetisi Eropa adalah Liverpool. Mereka berjumpa di play-off kualifikasi Liga Champions 2017/18, kalah 1-2 kandang dan kalah 2-4 tandang.
City mengawali kiprahnya di Liga Champions musim ini dengan kekalahan kandang 1-2 melawan Lyon. Satu-satunya gol City dalam laga itu dicetak oleh Bernardo Silva.
City hanya menang sekali dalam tiga laga tandang terakhirnya di kompetisi UEFA (M1 K2).
City hanya menang sekali dalam enam laga terakhirnya di kompetisi UEFA (M1 K5).
Di fase grup Liga Champions musim lalu, City mengumpulkan enam poin dari tiga laga tandangnya: menang 4-0 vs Feyenoord (matchday 1), menang 4-2 vs Napoli (matchday 3), kalah 1-2 vs Shakhtar Donetsk (matchday 6).
Rekor tandang City melawan klub-klub Jerman adalah M1 S3 K6. Terakhir, mereka imbang 1-1 melawan Borussia Monchengladbach di fase grup Liga Champions 2016/17. Satu gol City dalam laga itu dicetak oleh David Silva.
Josep Guardiola merupakan pelatih Bayern Munchen periode 2013-2016. Selama itu, Guardiola enam kali menghadapi Hoffenheim di Bundesliga dan tak terkalahkan (M5 S1).
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 1 Oktober 2018 20:18
Van Dijk Berharap Liverpool Sudah Dianggap Sebagai Pesaing Serius City
-
Liga Spanyol 1 Oktober 2018 19:49
-
Liga Inggris 1 Oktober 2018 15:58
-
Liga Champions 1 Oktober 2018 12:15
Hoffenheim vs Manchester City, Sergio Aguero Berpotensi Absen
-
Liga Inggris 1 Oktober 2018 11:45
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 09:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:58
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...