Data dan Fakta Liga Champions: Chelsea vs PSG

Data dan Fakta Liga Champions: Chelsea vs PSG
(c) Bola.Net
- Stamford Bridge akan membara pada tengah pekan ini. Hal tersebut menyusul akan dihelatnya pertandingan antara dua klub kaya raya di Eropa. Chelsea yang bertindak sebagai tuan rumah akan menjamu PSG dari Prancis.


Laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions ini dipastikan akan berlangsung dengan seru. Berkaca pada hasil pertandingan pada musim lalu, maka laga ini akan berjalan seru hingga 90 menit durasi yang disediakan.


Sebelum menikmati suguhan sepakbola papan atas ini, berikut sajikan data dan fakta seputar pertandingan Chelsea vs PSG:

  • Tahun ini, Chelsea sukses menapak fase gugur yang ke-12 dalam 13 musim terakhir mereka tampil di Liga Champions. Sudah delapan kali The Blues masuk ke perempat final pada kesempatan yang sama.

  • PSG sukses melaju hingga fase gugur Liga Champions pada empat musim terakhir secara beruntun. Tiga dari empat kesempatan tersebut, PSG tersingkir di fase perempat final.

  • PSG selalu bertemu dengan Chelsea pada fase gugur dalam tiga musim terakhir.

  • Rekor pertandingan kedua kubu yang bertanding imbang. Baik Chelsea maupun PSG sama-sama memiliki dua kemenangan dan tiga hasil imbang di Liga Champions.

  • Chelsea belum terkalahkan di kandang pada musim ini saat berlaga di Liga Champions. Selain itu, mereka juga sukses mencetak delapan gol dan hanya kebobolan satu gol.

  • Chelsea selalu mencetak gol pada pertandingan kandang di Liga Champions dalam 22 pertandingan terakhir. Kali terakhir The Blues gagal mencetak gol terjadi pada tahun 2011 saat kalah 1-0 dari Manchester United.

  • Chelsea sangat pandai dalam situasi bola mati pada musim ini. 57 persen gol The Blues lewat bola mati (8 dari 14). Catatan ini paling tinggi dibanding klub lain yang berlaga di babak 16 besar.

  • PSG gagal mencetak gol pada lima dari enam laga saat tandang ke markas klub Inggris di kompetisi Eropa. Satu-satunya keberhasilan mencetak gol terjadi pada musim lalu saat bermain imbang 2-2 dengan Chelsea.

[initial]

 (opt/asa)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.